Pengembangan teknologi Virtual Reality (VR) dan Augmented Reality (AR) selama ini hanya fokus pada pengalaman visual. Google hendak naik ke level berikutnya, yakni membawa VR dan AR ke pengalaman motorik.
Raksasa mesin pencari tersebut baru-baru ini mendaftarkan paten bertajuk “Augmented And/Or Virtual Reality Footwear”.
Sesuai namanya, perangkat tersebut merupakan sepatu yang disematkan teknologi VR dan AR.
Sepatu canggih ini bakal dimotorisasi secara otomatis, sehingga pengguna merasa tengah berjalan di lanskap VR dan AR. Padahal, pengguna sebenarnya berada di area tertentu pada kehidupan nyata.
Mekanisme kerjanya simpel, pengguna harus tetap memakai headset VR, lantas disambungkan ke VR/AR Footwear.
Setelah siap, VR/AR Footwear bakal melangkah dengan motor otomatis yang menyesuaikan dengan visual di headset.
Tak perlu khawatir bakal menabrak meja, batu, kursi, dan objek-objek penghalang lainnya di dunia nyata.
Sebab, sepatu berteknologi tinggi tersebut bakal menahan gerakan jika jarak pengguna terlalu dekat dengan benda tertentu.
Jika paten ini diwujudkan, pengalaman bermain game VR tentu lebih mulus. Pengguna bisa merasakan lanskap VR/AR yang lebih hakiki dan bergerak bebas tanpa khawatir dengan penghalang-penghalang di dunia nyata. Namun, realisasi ide ini tak mudah.
Google harus memastikan teknologinya mampu menjaga keseimbangan pengguna setiap saat seperti dikutip Geek.