Tak bisa dipungkiri, gadget seperti smartphone atau kamera digital menjadi salah satu benda wajib bagi sebagian besar orang saat berlibur.
Selain memanfaatkan kamera mobile untuk menangkap momen, wisatawan juga bisa dengan mudah langsung mengunggah foto-foto liburan ke sosial media.
Namun salah satu hotel berbintang di Bali justru melarang para tamunya untuk membawa perangkat digital jenis apapun ke area kolam renang. Hotel tersebut adalah Ayana Resort & Spa yang sedang mengampanyekan "In the Moment".
Dalam kampanyenya, tidak diperkenankan bagi pengunjung untuk membawa smartphone atau perangkat digital lain selama pukul 09.00 pagi hingga 17.00 ke kolam renang.
Tujuannya adalah untuk menjaga hubungan antar manusia dan memberikan waktu untuk diri sendiri lebih berkualitas tanpa gangguan gadget.
"Etos dari River Pool adalah untuk menciptakan tempat yang tenang, di mana tamu kami bisa benar-benar bersantai," jelas salah satu perwakilan Hotel Ayana.
Menurut pihak Hotel, River Pool dijabarkan berada di lokasi yang terpencil. River Pool merupakan kolam batu bertingkat dua dengan pemandangan alam tropis di sekitarnya.
Lantas, bagaimana jika memang ingin memgabadikan momen liburan di Rover Pool? Pihak hotel menyediakan waktu mulai dari jam 07.00 hingga 09.00 pagi untuk mengambil gambar. Di sore hari, para tamu bisa membidik momen pada pukul 17.00 hingga 19.00.
"Selama siang hari di River Pool, kami berjanji tidak akan ada panggilan, pesan, ambil gambar, dan sosial media. Hanya diri Anda", jelas perwakilan hotel seperti dikutip Digital Trends.
Untuk menjamin keamanan perangkat yang terlanjur dibawa dari villa ke River Pool, para tamu akan disediakan loker khusus untuk menyimpan barang-barangnya.
Sebagai hiburan lain, mereka bisa memainkan permainan lain seperti catur, kartu, dan jenga yang bisa mengalihkan perhatian dari aplikasi digital semacam Facebook atau Instagram.