Samsung secara resmi telah mengumumkan kehadiran smartphone terbarunya yaitu Samsung Galaxy M20 untuk pasar Indonesia. Sebelumnya seri ini sudah meluncur terlebih dulu di India bebarengan dengan seri lainnya Galaxy M10. Seri M ini hadir sebagai pelengkap dari seri-seri Galaxy lainnya seperti seri J, seri A, dan seri S. Samsung sendiri menyebutkan bahwa posisi seri M ini berada di bawah seri A yang bidik pengguna milenial.Samsung Galaxy M20 hadir dalam kotak yang tidak terlalu besar yang disesuaikan dengan segmen menengah yang dibidiknya. Bagian depan boks terdapat warna khas serta logo M20. Sedangkan bagian belakang boks tersebut bisa terlihat spesifikasi yang diusung oleh Galaxy M20.
Didalam boks tersebut terdapat unit Galaxy M20 beserta buku panduan, stiker IMEI, power adapter dengan kemampuan pengisian daya cepat, kabel micro USB Type-C, SIM injector, serta earphone. Menariknya, menurut pihak Samsung, earphone yang disertakan dalam paket ini hanya berlaku untuk pasar Indonesia, sedangkan di India sendiri tidak disertakan.
Samsung Galaxy M20 mengusung layar Infinity-V dengan ukuran bezel tipis sehingga layar terlihat lebih lapang. Dari spesifikasi terlihat bahwa rasio aspeknya mencapi 83,6%. Ukuran layarnya sendiri sebesar 6,3 inci dengan resolusi full HD. Kali ini Samsung menyertakan notch dengan bentuk kecil di bagian atas yang merupakan tempat dari kamera depan. Ini berarti kamera depannya tidak menyertakan lampu kilat.
Bagian belakang terdapat sensor sidik jari dengan posisi di tengah agak keatas. Dua kamera belakang di tempatkan di bagian pinggir serta lampu kilat dibawahnya yang tersusun secara vertikal. Sisi kanan terdapat tombol Power dan diatasnya merupakan tombol Volume.
Sisi kiri terdapat slot kartu yang didalamnya terdapat kompartemen untuk menyimpan dua kartu SIM dan satu kartu microSD secara bersamaan. Bagian bawah terdapat lubang jack audio 3,5 mm, lubang micro USB type-C, dan lubang speaker. Sedangkan bagian atas tidak terdapat apa-apa kecuali lubang reset.
Samsung Galaxy M20 menggunakan sistem operasi Android 8.1 Oreo yang dibalut dengan tampilan antarmuka dengan nama Samsung Experience versi 9.5. Dan kami menyukai tampilannya yang dibuat minimalis tapi bernuansa menarik dan tidak terlalu polos seperti stock Android. Bahkan kami tidak menjumpai adanya blotware yang mengganggu.
Untuk aplikasi kamera, bagian depan menyediakan pilihan mode panorama, pro, beauty, live focus untuk bokeh, auto, stickers, dan continous shot. Dan kamera depan hanya menyediakan pilihan live focus, slefie, dan stickers.Samsung Galaxy M20 dipersenjatai dengan chip Exynos 7904 berbasis octa-core, RAM 3 GB, media simpan 32 GB, dan baterai dengan kapasitas 5000 mAh. Dengan spesifikasi ini, Samsung Galaxy M20 diklaim mampu memenuhi kebutuhan generasi milenial yang dinamis. Apalagi ditunjang dengan baterai berukuran besar yang bisa digunakan dalam waktu lebih lama.
Namun kami sendiri belum menguji lebih jauh kinerjanya. Penasaran? Simak saja review dari Samsung Galaxy M20 ini yang tayang di majalah Infokomputer.