Twitter mencatat lebih dari 50 juta cuitan dari seluruh dunia yang membicarakan film 'Avengers: Endgame'.
Sejak awal tahun, film garapan Joe Russo dan Anthony Russo ini sudah menjadi buah bibir di kalangan fans Marvel di seluruh dunia.
Bahkan, Twitter mencatat bahwa 'Avengers: Endgame' sebagai film yang paling banyak dibicarakan oleh penggunanya sepanjang sejarah.
Saat rilis perdana hingga sepekan terakhir, sejumlah tagar terkait film ini semakin ramai dibicarakan di media sosial yang terkenal dengan logo burungnya tersebut.
Cuitan berupa pujian menggunakan tagar #AvengerEndgame menghiasi lini masa Twitter.
Twitter juga mencatat 10 karakter pahlawan super dalam 'Avengers: Endgame' paling banyak dibicarakan oleh para pencintanya.
Kesepuluh karakter tersebut yakni Thanos, Thor, Iron Man, Captain America, Hulk, Loki, Spiderman, Black Widow, Groot, dan Nebula.
Baca Juga : Dahsyatnya AirPod: Sempat Tertelan, namun Masih Berfungsi
Sedangkan berdasarkan negara, layanan mikroblogging ini mencatat Amerika Serikat dan Brasil menyumbang cuitan soal 'Avengers: Endgame' terbanyak dibandingan negara lain di dunia.
Secara rinci, sepuluh negara yang paling banyak membicarakan film 'Avengers: Endgame' yakni AS, Brasil, Filipina, Thailand, Malaysia, Jepang, Inggris, Meksiko, Indonesia, dan Prancis.
Selain tagar #AvengersEndgame, tagar #DontSpoilTheEndgame juga banyak dicuitkan netizen. Tagar #DontSpoilTheEndgame berisi seruan agar penonton tidak memberikan bocoran adegan film di media sosial.
Melihat animo penonton yang besar, pemeran 'Avengers: Endgame' pun mencuitkan ucapan terima kasih atas capaian hingga rekor penjualan di sejumlah negara.
Baca Juga : Selamat! Peluncuran Vivo V15 di Panggung Terapung Raih Rekor MURI