Find Us On Social Media :

Lenovo Tantang Gamer Indonesia Lewat Game Online PUBG PC dan DOTA 2

By Indah PM, Kamis, 23 Mei 2019 | 17:30 WIB

Ilustrasi eSports

Lenovo bersama Intel kembali mengadakan turnamen Esports tingkat nasional yang bertajuk “Rise of Legion” di platform online.

Turnamen Esports online ini akan dibagi ke dalam dua kategori game, yaitu PUBG PC dan DOTA 2, dan terbuka gratis untuk semua kalangan gamer di Indonesia, dengan total hadiah mencapai Rp80 juta secara keseluruhan.

Untuk game DOTA 2, turnamen online Rise of Legion membuka registrasi mulai 17 Mei 2019 untuk mengikuti babak kualifikasi online yang diadakan sampai 4 gelombang untuk memilih masing-masing 4 pemenang.

Sementara, untuk kategori PUBG PC, pendaftaran dimulai tanggal 25 Mei 2019 untuk mengikuti babak kualifikasi online yang berlangsung juga sampai empat gelombang. Untuk tiap gelombang, Lenovo mempersiapkan hadiah sampai Rp5.000.000 secara keseluruhan.

“Lenovo mendapatkan antusiasme yang luar biasa saat mengadakan Rise of Legion secara offline beberapa bulan lalu, dengan total ribuan peserta di enam kota besar di Indonesia,” ungkap Diantika (Consumer Marketing Lead, Lenovo Indonesia).

Diantika menyebut, atas respons itulah kali ini Lenovo mengadakan Rise of Legion versi online, agar lebih banyak gamer yang dapat mengasah skill gaming-nya melalui turnamen. "Tentunya dengan harapan Lenovo bisa mewujudkan komitmennya untuk mengembangkan industri eSports di Indonesia,” ujarnya.

Untuk registrasi turnamen Rise of Legion, gamer dapat melakukannya melalui link www.riseoflegionid.com termasuk melihat jadwal pertandingan.

Selain mengadakan turnamen online "Rise of Legion", Lenovo Indonesia juga bekerjasama dengan NVIDIA, mengadakan roadshow ke beberapa kampus di enam kota besar di Indonesia, yakni di Medan, Yogyakarta, Surabaya, Makassar, Bandung, dan Jakarta mulai 10 Mei lalu sampai 21 Juni 2019.

Dalam roadshow ini, Lenovo mengadakan workshop untuk membahas tentang kemajuan teknologi gaming serta kesempatan kerja atau tumbuhnya profesi baru yang muncul berkat kemajuan ini.