Find Us On Social Media :

Baru Sejam, Flagship Killer Redmi K20 Pro Terjual 200 Ribu Unit

By Adam Rizal, Senin, 3 Juni 2019 | 16:30 WIB

Ilustrasi Redmi K20

Redmi telah meluncurkan ponsel flagship terbarunya Redmi K20 dan K20 Pro di Tiongkok pada 28 Mei 2019.

Hasil penjualannya pun cukup mencengahkan banyak pihak. Hanya dalam waktu 1 jam 45 menit, Redmi K20 Pro telah terjual sebanyak 200 ribu unit pada penjualan pertama.

Redmi K20 Pro sendiri dijual mulai dari USD362 atau sektar Rp 5,1 juta untuk konfigurasi 6GB RAM + 64 GB kapasitas penyimpanan. Melihat spesifikasi yang ditawarkan, tak heran Redmi K20 Pro terjual laris manis.

Redmi K20 Pro menawarkan chipset Snapdragon 855, prosesor termutakhir saat ini. Tak hanya itu, beberapa kelebihan dari ponsel flagship ini adalah konfigurasi RAM yang mampu mencapai 8 GB RAM dan baterai 4.000 mAh yang sangat menggiurkan bagi para gamers mobile.

Berikut harga lengkap Redmi K20 Pro yang telah rilis di Tiongkok.

Konfigurasi RAM + Penyimpanan Harga (dollar / rupiah)6 GB + 64 GB $362 (Rp 5,1 juta)6 GB + 128 GB $376 (Rp 5,3 juta)8 GB + 128 GB $405 (Rp 5,7)8 GB + 256 GB $434 (Rp 6,1 juta) Redmi K20

Redmi K20 hadir untuk membunuh ponsel flagship lain. Apalagi, versi murah Redmi K20 hanya memiliki perbedaan pada penggunaan prosesor. Sedangkan untuk fitur dan tampilan fisik tidak jauh berbeda antara Redmi K20 dengan Redmi K20 Pro.

Untuk pengguna yang hanya mengincar tentang style, Redmi K20 akan menjadi pilihan yang tepat.

Apalagi Redmi K20 sudah dilengkapi dengan in-display fingerprint, pop-up kamera depan, hingga penggunaan tiga kamera belakang.

Hingga saat ini, belum diketahui kapan seri Redmi K20 masuk ke Indonesia.