Program Corporate Social Responsibility (CSR) Telkomsel tahun ini menyasar pada empat pilar, yaitu Pendidikan, Masyarakat Digital, Pemberdayaan Masyarakat dan Filantropi.
Vice President Corporate Communications Telkomsel, Denny Abidin mengatakan bahwa CSR Telkomsel dirancang secara tepat untuk turut mendorong percepatan pembangunan masyarakat digital Indonesia.
"Di mana hal ini juga menjadi bagian fondasi untuk mengakselerasi perkembangan ekosistem digital dalam mewujudkan Indonesia Digital,” kata Denny dalam keterangan tertulisnya.
Dalam pilar Pendidikan, program CSR Telkomsel ditujukan untuk meningkatkan kapasitas ilmu pengetahuan dan mempersiapkan keahilan profesi generasi muda Indonesia di berbagai bidang.
Program CSR pada pilar pendidikan ini antara lain IndonesiaNEXT* dan T-Perpus* (Perpustakaan Digital Telkomsel). Pilar Masyarakat Digital untuk mendorong penggunaan teknologi secara positif, dan mendukung gaya hidup digital masyarakat Indonesia.
Program CSR pada pilar ini antara lain adalah The NextDev* dan Internet BAIK*. Pilar CSR Telkomsel berikutnya adalah Pemberdayaan Masyarakat yang bertujuan untuk mendukung pengembangan potensi masyarakat dan usaha lokal.
Program CSR pada pilar ini antara lain adalah Baktiku Negeriku, Patriot Desa Digital, dan Creative Millennials. Berbagai program pemberdayaan masyarakat ini dilakukan atas kerja sama dengan berbagai pemangku kepentingan terkait, yang mengajak partisipasi aktif dari berbagai pihak untuk memberikan manfaat yang positif bagi lingkungannya.
Sedangkan pada pilar Filantropi, Telkomsel secara aktif terlibat dalam kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat. Telkomsel bahkan memiliki program khusus dalam merespons kejadian bencana alam di berbagai wilayah Indonesia.