Find Us On Social Media :

Terapkan WAH, Adira Finance Tingkatkan Produktivitas Kerja Hingga 16%

By Liana Threestayanti, Jumat, 5 Juli 2019 | 15:00 WIB

ki-ka: Julian Noor, CEO, dan Donni Gandamana, Chief Operation & IT Officer, jelaskan cara kerja baru di Adira Insurance.

Menyambut era digital, Adira Insurance melakukan serangkaian perubahan pada cara kerja karyawan demi peningkatan produktivitas dan pelayanan terbaik bagi pelanggan. 

Terlepas dari sisi pelayanan, untuk mendukung infrastruktur ini, Adira Insurance senantiasa mengembangkan kualitas sumber daya manusia sebagai aset terpenting yang dimiliki. Guna meningkatkan produktivitas karyawan, Adira Insurance menerapkan program Working at Home (WAH).

“Dengan WAH, kami berupaya meningkatkan tingkat produktivitas karyawan, agar dapat memberikan layanan yang semakin prima kepada seluruh pelanggan dan business partner. Jadi karyawan dapat bekerja di mana saja,” kata Donni.

Per Mei 2019, terjadi peningkatan produktivitas berkat adanya program ini, sebesar 16% dibandingkan periode yang sama di tahun lalu.

Untuk menunjang program WAH, Adira Insurance merancang ulang situasi tempat kerja dengan mengusung konsep coworking space. Sehingga karyawan dapat bekerja secara nyaman dan efektif. “Memberikan experience terbaik kepada pelanggan, harus dihadapi dengan kesiapan perusahaan baik secara infrastruktur maupun SDM,” ujar Donni.

Di akhir, Donni menambahkan, “Dengan adanya teknologi seperti ini, kami yakin Adira Insurance akan berhasil merebut pasar dan keluar menjadi pemenang di industri asuransi umum. Pasalnya menjadi pemenang di era yang serba digital ini, tidak bisa dilawan dengan proses yang konvensional. Melainkan dengan inovasi, transformasi, dan adaptasi teknologi. Adira Insurance menjadi satu-satunya perusahaan asuransi umum yang memiliki sistem teknologi seperti ini.”