Find Us On Social Media :

Kini Beli Tiket Nonton CGV Bisa Pakai TIX ID

By Adam Rizal, Jumat, 4 Oktober 2019 | 16:00 WIB

Kini Beli Tiket Nonton CGV Bisa Pakai TIX ID

TIX ID menggandeng ticketing partner baru CGV yang memungkinkan Anda membeli tiket film-film kesayangannya di jaringan CGV di seluruh Indonesia lewat aplikasi TIX ID dan menggunakan dompet digital berteknologi terdepan, DANA.

Sean Kim (Direktur TIX ID) mengatakan kolaborasi itu menjadikan pengguna aplikasi TIX ID memiliki opsi yang makin beragam dalam memilih genre film yang ingin mereka tonton dan nikmati di bioskop.

"Selain bisa membeli tiket untuk menonton film-film Hollywood pilihan, kini melalui TIX ID pencinta film juga bisa membeli tiket menonton film-film pemenang festival terkemuka, film-film arthouse, film-film Bollywood, animasi, hingga film-film bergenre lain yang berasal dari seluruh dunia, yang ditayangkan di jaringan CGV,” ujar Sean.

“TIX ID kini menjadi aplikasi yang makin dapat diandalkan oleh pencinta hiburan di era digital untuk memenuhi kebutuhannya secara praktis. Transaksinya pun dapat dilakukan dengan mudah, aman, dan terjamin berkat sinergi dengan dompet digital DANA," ujarnya.

Kemitraan ini menjadikan TIX ID memiliki mitra jaringan distribusi film yang makin luas, sekaligus menjadikannya mampu meraup lebih dari 70% transaksi tiket bioskop secara online di tanah air.

"Sebagai salah satu jaringan bioskop dengan pertumbuhan paling cepat di Indonesia, kami bertekad untuk senantiasa memberikan pengalaman yang menyenangkan kepada pelanggan dengan berbagi nilai-nilai terbaik yang dihadirkan Cultureplex, sebuah ruang budaya yang menginspirasi gaya hidup baru,” jelas Manael Sudarman, Head of Sales & Marketing Division, CGV.

Hingga September 2019, TIX ID berhasil membukukan penjualan sebanyak 25 juta tiket bioskop. Dalam kurun waktu 18 bulan, aplikasi TIX ID juga telah diunduh sebanyak 10 juta melalui App Store maupun Play Store.