Find Us On Social Media :

CEO Nvidia Jensen Huang Dinobatkan Jadi CEO Terbaik di Dunia

By Adam Rizal, Rabu, 6 November 2019 | 16:00 WIB

CEO Nvidia Jensen Huang Dinobatkan Jadi CEO Terbaik di Dunia

CEO Nvidia Jensen Huang dinobatkan sebagai CEO terbaik 2019 versi Harvard Business Review (HBR).

Huang menggeser posisi CEO Inditex Pablo Isla. Huang bukan wajah baru dalam jajaran CEO terbaik. Tahun lalu, CEO perusahaan kartu grafis ini menempati posisi kedua CEO terbaik 2018.

Dalam laman resmi Nvidia, dikisahkan Jensen Huang mendirikan Nvidia pada 1993. Sejak awal berdiri NVIDIA, dia telah menduduki jabatan presiden, CEO dan anggota dewan direksi.

Bisnis Nvidia dimulai dari kartu grafis PC dan membantu membangun pasar gim menjadi industri hiburan di dunia saat ini. Penemuan Grafic Prosessor Unit (GPU) oleh NVidia pada 1999 menjadi salah satu prestasi terbesar Nvidia

Huang pernah menerima Dr. Morris Chang Exemplary Leadership Award dan mendapatkan gelar doktor kehormatan dari Universitas Chiao Tung Nasional Taiwan dan Oregon State University.

Sebelum mendirikan NVidia, Huang bekerja di LSI Logic dan Advanced Micro Devices. Dia memiliki gelar BSEE dari Oregon State University dan gelar MSEE dari Stanford University seperti dikutip HBR.

Di posisi kedua CEO terbaik versi HBR ditempati oleh CEO Salesforce.com Marc Benioff. Dia naik dari posisi keenam tahun lalu. Perusahaan asal Amerika Serikat ini bergerak dibidang e-commerce.

Menyusul CEO Kering, Francois-Henri Pinault yang berada di posisi ketiga. Pinault telah memimpin perusahaan Consumer Goods asal Perancis sejak 2005. Tahun lalu, Pinault menempati posisi keempat.

HBR menjelaskan peringat yang mereka buat bukan berasal dari evaluasi subjektif. Namun, bergantung pada kinerja objektif selama masa jabatan CEO dan penilaian karir para CEO ini cenderung stabil.

Tak heran dari 100 CEO terbaik, 65 di antaranya merupakan CEO yang masuk daftar CEO terbaik tahun lalu. HBR menjelaskan sejak 2015, peringkat yang mereka buat tidak hanya berdasarkan kinerja keuangan tetapi juga berdasarkan peringkat lingkungan, sosial dan tata kelola (ESG).

Selama empat tahun terakhir, skor ESG memiliki bobot 20 persen terhadap total skor keseluruhan. Namun, tahun ini, HBR mengubah bobot ESG menjadi 30 persen. Peningkatan bobot ESG ini 'mengorbankan' CEO Amazon Jeff Bezos. Jika mengacu pada kinerja keuangan, Bezos telah menempati posisi teratas sejak 2014.

Berikut daftar 10 CEO Terbaik 2019 versi HBR:

1. Jensen Huang, CEO NVidia2. Marc Benioff, CEO Salesforce.com3. Francois-Henri Pinault, CEO Kering4. Richard Templeton, CEO Texas Instruments5. Ignacio Galan, CEO Iberdrola6. Shantanu Narayen, CEO Adobe7. Ajay Banga, CEO Mastercard8. Johan Thijs, CEO KBS9. Satya Nadella, CEO Microsoft10. Bernard Arnault, CEO LVMH