ASUS mengumumkan peluncurkan dua seri ZenBook terbarunya yaitu ZenBook UM431DA dan ZenBook Flip UM462. Ini adalah pertama kali ASUS menggunakan prosesor AMD untuk seri ZenBook-nya. Sebelumnya, seri ZenBook memang hanya hadir dengan menggunakan prosesor Intel. Kedua laptop ini sama-sama dipersenjatai dengan pilihan dua prosesor AMD Ryzen 5 3500U dan Ryzen 7 3700U. Begitu pula dengan penggunaan RAM DDR4 berkapasitas 8 GB serta penyimpanan berupa PCIe SSD berkapasitas 512 GB. ASUS ZenBook UM431DA unggulkan desain bodi premium yang ringkas dan ringan. Hadir dengan layar berukuran 14-inci, laptop ini punya ketebalan 1,59cm berkat teknologi NanoEdge Display yang membuat bezel layar sangat tipis. Selain ringkas, bobotnya cuma 1,39 kg. Bodinya terbuat dari bahan logam khusus yang ringan dan kuat yang telah mengantongi sertifikasi ketahanan standar militer (Military Grade) MIL-STD 810G.
ASUS ZenBook UM431DA
Dengan fitur ErgoLift Design membuat bagian bodi utama ZenBook UM431DA terangkat dan membentuk sudut 4,5 derajat ketika digunakan. Sudut tersebut membuat posisi keyboard juga ikut miring sehingga kegiatan mengetik menjadi lebih nyaman.Untuk menunjang produktivitas, ZenBook UM431DA dilengkapi dengan keyboard yang masing-masing tombolnya memiliki LED backlight serta pembaca sidik jari (fingerprint reader) yang telah terintegrasi dengan Windows Hello. Jika ZenBook UM431DA dirancang untuk mereka yang sangat mobile, maka ZenBook Flip UM462 hadir dengan layar yang dapat diputar sejauh 360 derajat, teknologi layar sentuh, serta desain bodi premium bersertifikasi standar militer, ZenBook Flip UM462 merupakan laptop serba guna yang dapat diandalkan di segala kegiatan.
ASUS ZenBook Flip UM462
Dari sisi desain, ZenBook Flip UM462 memiliki konsep yang mirip dengan ZenBook UM431DA yang sama-sama punya dimensi dan bobot ringkas. Bedanya, UM431DA ini memiliki desain Ergolift Hinge yang menggunakan mekanisme khusus sehingga memungkinkan layar dapat diposisikan dalam sudut berapapun hingga 360 derajat.Fitur yang sedikit berbeda dan menurut kami cukup keren adalah touchpad yang bisa difungsikan pula sebagai arean numpad digital. Melalui sebuah tombol khusus, touchpad dapat berubah menjadi numpad hanya dalam satu kali tekan.Dua seri ini sudah resmi hadir di Indonesia dan untuk ZenBook UM431DA dengan varian Ryzen 5 dan Ryzen 7 masing-masing dibanderol dengan harga Rp9.999.000 dan Rp12.299.000. Sedangkan harga ZenBook Flip UM462 untuk varian Ryzen 5 dan Ryzen 7 ditawarkan dengan harga Rp11.299.000 dan Rp13.299.000.