Baru-baru ini, VeriSign mengumumkan bahwa pada kuartal ketiga 2019 terdapat 359,8 juta pendaftaran nama domain di seluruh top-level domains (TLD).
Hal ini menunjukkan peningkatan sebanyak 5,1 juta pendaftaran nama domain, atau 1,4 persen, jika dibandingkan dengan kuartal kedua 2019.
Diketahui, pendaftaran nama domain telah meningkat sebesar 17,4 juta, atau 5,1 persen, dari tahun ke tahun.
Baca Juga: OpenSignal Rilis Laporan Pengalaman Jaringan Seluler Akhir Tahun 2019
TLD .com dan .net memiliki total gabungan pendaftaran nama domain sebanyak 157,4 juta di basis nama domain di akhir kuartal ketiga 2019, dengan peningkatan sebesar 1,3 juta pendaftaran nama domain, atau 0,8 persen, jika dibandingkan dengan kuartal kedua tahun 2019.
Top-level domains (TLD) .com dan .net mengalami peningkatan gabungan sekitar 5,7 juta pendaftaran nama domain, atau 3,8 persen, dari tahun ke tahun.
Pada 30 September 2019, total basis nama domain .com berjumlah 144,0 juta pendaftaran nama domain, sedangkan total basis nama domain .net berjumlah 13,4 juta pendaftaran.
Total pendaftaran baru nama domain di .com dan .net sekitar 9,9 juta pada akhir kuartal ketiga 2019, jika dibandingkan dengan 9,5 juta pendaftaran nama domain pada akhir kuartal ketiga 2018.
Baca Juga: Facebook Sedang Kembangkan Sistem Operasi Sendiri. Buat Apa?