Find Us On Social Media :

Qualcomm Perkenalkan Headset XR 5G Pertama di Dunia untuk Komersial

By Dayu Akbar, Rabu, 26 Februari 2020 | 13:00 WIB

Pada acara media "What's Next in 5G" yang digelar di San Diego, Amerika Srikat, Qualcomm mengumumkan serangkaian teknologi terbaru serta beberapa purwarupa produk yang bakal meluncur di masa datang.Salah satunya dengan meluncurkan reference design untuk headset extended reality (XR) berdasarkan platform Qualcomm Snapdragon XR2. Ini menjadikannya referencedesign 5G XR pertama di dunia yang menawarkan performa unggul, imersif, dan interaktif. Reference design ini menyederhanakan teknologi kompleks sehingga memungkinkan pelanggan untuk menghadirkan generasi perangkat augmented reality (AR), virtual reality (VR) dan mixed reality (MR) berkualitas premium kepada konsumen dan perusahaan pada tahun 2020.Didukung oleh platform Snapdragon XR2, reference design ini memiliki 2 kali kinerja CPU dan GPU yang lebih tinggi, bandwidth video 4 kali lebih besar, resolusi 6 kali lebih tinggi, dan peningkatan AI sebanyak 11 kali dibandingkan dengan platform XR yang saat ini banyak diadopsi. Selain itu, mendukung pula hingga tujuh kamera yang terdiri dari dua kamera internal, satu kamera untuk setiap mata yang digunakan sebagai pelacak mata, empat kamera eksternal, dua kamera RGB untuk pengalaman MR dan dua untuk pelacakan kepala yang dapat digunakan untuk menghasilkan pemetaan kedalaman (depth) yang akurat.Desain ini memungkinkan mitra untuk membuat konfigurasi berbeda dengan kamera tambahan untuk pelacakan wajah dan bibir atau kamera monokrom kedua untuk controller tracking.

Headset XR ini memberikan solusi XR dengan teknologi 5G yang komprehensif dan tanpa batas dengan Qualcomm Snapdragon X55 5G Modem-RF System yang memungkinkan OEM mengembangkan perangkat 5G XR untuk jaringan global. Dengan dukungan untuk 5G mmWave dan sub-6 GHz, reference design ini telah diuji dan divalidasi melaluiinfrastruktur 5G Ericsson yang menyediakan koneksi latensi rendah. Goertek mengembangkan bentuk VR dari reference design ini untuk memungkinkan manufaktur global membangun perangkat AR, VR dan MR untuk penggunaan komersial. Reference design Snapdragon XR2 membantu OEM membawa pengalaman futuristik bagi konsumen serta perusahaan. Dijadwalkan perangkat ini akan tersedia untuk mitra terpilih dalam beberapa bulan mendatang.