Find Us On Social Media :

Mantan Petinggi Sampoerna Jadi Komisaris Startup Penjualan Aset Kripto

By Indah PM, Kamis, 5 Maret 2020 | 14:30 WIB

Yos Ginting, Komisaris Indodax

Indodax, startup pionir yang bergerak di bidang penjualan aset kripto dan blockchain di Indonesia, mengangkat Yos Ginting sebagai komisaris. Yos Ginting sebelumnya merupakan Direktur dan Komisaris PT. HM Sampoerna Tbk.

Yos Ginting pun mengapresiasi atas kepercayaan yang diberikan oleh Indodax. Yos mengaku telah lama mengikuti perjalanan Indodax, mulai pada saat masih bernama Bitcoin.co.id. Yos mengaku, mengagumi kinerja Indodax serta pendirinya Oscar Darmawan dan Wiliam Sutanto.

“Saya terkesan dengan rekam jejak dan antusiasme Oscar dan William sebagai pionir pelaku usaha di sektor Blockchain. Saya berharap pengalaman menjalankan proses usaha yang berskala besar serta terkait banyak pemangku kepentingan yang saya miliki dapat bermanfaat untuk Indodax,” tutur Yos melalui pesan tertulis.

Yos Ginting menyebut, dirinya memiliki visi yang sama dengan Indodax, yaitu meningkatkan pemanfaatan teknologi blockchain di Indonesia. Ia pun berharap mampu meningkatkan pemahaman serta kolaborasi antar pelaku usaha di Indonesia. 

Yos Ginting juga telah aktif memajukan industri blockchain di Indonesia melalui kontribusinya mendirikan Asosiasi Blockchain Indonesia (ABI).

Saat ini Yos Ginting merupakan anggota Dewan Pengawas Asosiasi Blockchain Indonesia. Asosiasi tersebut bertujuan untuk mengakselerasi adopsi teknologi blockchain dalam era industri 4.0 melalui integrasi, kolaborasi, dan pertukaran pengetahuan.

Sementara itu, CEO Indodax, Oscar Darmawan merasa terhormat dengan bergabungnya Yos Ginting.

“Beliau memiliki pengalaman hampir dua dekade sebagai direksi dan komisaris PT. HM Sampoerna Tbk. Selain itu, spirit dan passion beliau dengan teknologi blockchain juga akan membantu kami meraih pencapaian-pencapaian baru dalam waktu dekat,” tambah Oscar.

Oscar menilai pengalaman panjang yang dimiliki Yos tentu akan menopang pencapaian visi dan misi Indodax ke depan untuk menjadi salah satu perusahaan teknologi internasional terbaik di Asia Tenggara.

Hingga kini, harga bitcoin sudah meningkat semenjak akhir tahun lalu. Harga bitcoin bergerak naik dari Rp78 juta pada 1 Oktober 2019 dan per hari ini menjadi Rp123 juta dalam beberapa bulan saja.

“Tren kenaikan harga bitcoin sudah terlihat hingga awal tahun sampai saat ini. Kita masih sangat optimis dengan perkembangan aset kripto sebagai media investasi jaman now,” pungkas Oscar.