Find Us On Social Media :

Resmi di Indonesia, realme 6 series dibanderol mulai dari tiga jutaan

By Dayu Akbar, Selasa, 24 Maret 2020 | 13:15 WIB

Ditayangkan secara live streaming, realme secara resmi meluncurkan smartphone terbarunya melalui seri realme 6 series. Bidik kelas menengah, seri yang terdiri dari realme 6 dan realme 6 Pro ini mengunggulkan fitur seperti 90Hz Ultra Smooth Display, 64MP AI Quad Camera dan 30W Flash Charge.realme 6 ditenagai dengan MediaTek Helio G90T dengan arsitektur 12nm yang memiliki performa tinggi serta penggunaan daya yang efisien. Dengan kombinasi CPU, GPU, RAM dan penggunaan teknologi AI, realme 6 sudah mumpuni untuk menghadirkan pengalaman gaming yang lancar bagi pecinta game mobile.realme 6 membawa layar berukuran 6,5 inci dengan 90Hz Ultra Smooth Display yang memiliki kecepatan refresh 90Hz dan laju pengambilan sampel 120Hz. Dengan rasio screen-to-body 84,1%, layarnya sudah dilapisi oleh Corning Gorilla Glass 3 untuk perlindungan terhadap goresan.Baterai juga jadi salah satu keunggulan yang ditawarkannya. Dengan kapasitas 4300 mAh, baterai ini bisa diisi hingga penuh hanya dalam waktu 60 menit. Ini berkat penggunaan teknologi 30W Flash Charge.Untuk kamera, realme 6 hadir dengan empat kamera belakang yang terdiri dari dari 8MP ultra-wide angle 119°, kamera utama 64MP, lensa potret 2MP dan lensa makro 2MP. Khusus ultra-makro akan memungkinkan pengguna untuk mendapatkan bidikan yang tajan dari jarak pemotretan 4 cm. Sedangkan kamera depannya punya resolusi 16 MP Ultra-clear dengan aperture f/2.0 yang mendukung mode Smart Beauty serta efek bokeh.

Tersedia dalam dua pilihan warna yaitu Comet White dan Comet Blue, realme 6 hadir dalam dua varian memori, RAM 4 GB storage 128GB dengan harga Rp3.299.000 serta RAM 8 GB storage 128GB dengan harga Rp3.699.000.Berbeda dengan realme 6, khusus untuk seri Pro-nya dipersenjatai dengan SoC Snapdragon 720G dan menjadikannya smartphone pertama di dunia yang menggunakannya. SoC dengan arsitektur 8nm ini juga dilengkapi dengan CPU Kryo 465 dengan dua core Cortex-A76 2.3GHz dan enam core Cortex-A55 1.8GHz. Dipadu dengan GPU Adreno 618 GPU yang sama dengan Snapdragon 730G. Dibandingkan dengan generasi sebelumnya, Snapdragon 720G memiliki peningkatan kinerja CPU hingga 10%, peningkatan kinerja GPU 75% dan peningkatan kinerja AIE 120%.  realme 6 Pro memiliki total 6 kamera, termasuk kamera depan ganda dengan sudut lebar dan kamera belakang 64MP quad dengan kemampuan hybrid zoom hingga 20x. Kamera depannya hadir dengan resolusi 16MP wide-angle Sony IMX471 dan 8MP 105° kamera super wide-angle. Untuk kamera utama di belakang terdiri dari 8MP 119° ultra-wide-angle, kamera utama 64MP, lensa telefoto 12MP dengan hybrid zoom 20x, dan lensa makro 2MP. Kameranya mendukung UIS Video Stabilization and UIS Max Video Stabilization yang mengaktifkan kamera ultra-wide angle untuk perekaman video yang sangat stabil. realme 6 Pro juga dapat merekam ultra-wide video seperti merekam video dengan action cam. Baik kamera depan & belakang realme 6 Pro mendukung real-time portrait bokeh video untuk mendapatkan efek sinematik dari aperture kamera yang besar.realme 6 Pro hanya memiliki satu varian yaitu RAM 8 GB dan storage 128 GB dengan harga Rp 4.499.000 dan tersedia dalam dua pilihan warna, Lightning Blue dan Lightning Red.