Find Us On Social Media :

Qualcomm Kenalkan Quick Charge 3+. Ini Fitur-fitur Unggulannya

By Dayu Akbar, Selasa, 28 April 2020 | 11:00 WIB

Qualcomm memperkenalkan teknologi pengisian cepat baterai terbarunya yaitu Quick Charge 3+. Teknologi akan makin mempercepat waktu pengisian baterai namun ditawarkan dengan harga lebih terjangkau. Dari sisi teknologi, Quick Charge 3+ memiliki fitur unggulan seperti pengisian daya cepatnya yang lebih efisien. Teknologi ini mampu mengisi baterai dari 0% ke 50% hanya dalam waktu 15 menit, atau sekitar 35% lebih cepat dan 9 derajat Celsius lebih dingin dibanding generasi sebelumnya.Untuk konektivitas, Quick Charge 3+ akan mendukung kabel USB type-A hingga type-C dan aksesoris sesuai standar industri yang mendukung fleksibilitas voltase hingga 20mV dari Quick Charge 4 sehingga membuat teknologi ini lebih terjangkau bagi vendor atau OEM (Original Equipment Manufacturer) dan konsumen.Quick Charge 3+ kompatibel dengan perangkat–perangkat dengan yang memiliki Quick Charge generasi sebelumnya, sementara perangkat baru dapat menggunakan aksesoris Quick Charge 3+, menjadikan teknologi ini sebagai teknologi pengisian daya paling fleksibel.

Sedangkan fitur–fitur penting lain diantaranya kemampuan mengidentifikasi kabel yang terintegrasi dan berbagai mekanisme keamananQuick Charge 3+ mendukung Power Management Integrated Circuit (PMIC) baru seperti SMB1395/SMB1396. Ini menawarkan dukungan untuk fleksibilitas arsitektur memungkinkan OEM untuk menaikkan daya pengisian menggunakan perangkat lunak yang sama dan mengenali kebutuhan sistem yang berbeda dalam hal desain PCB (Printed Circuit Board), lokasi pengisian IC (Integrated Circuit (IC), dan lainnya.

Selain itu, teknologi ini tidak memerlukan komponen-komponen eksternal seperti chip OVP (Over Voltage Protection), sense resistor, dan lainnya. Tidak ketinggalan mendukung dua input yaitu pengisian melalui kabel dan nirkabel.Namun teknologi ini baru akan hadir pada smartphone yang menggunakan system on chip Snapdragon 765 dan 765G terlebih dahulu. Dan smartphone pertama yang bakal mengadopsi teknologi ini pertama kali adalah Xiaomi Mi 10 Lite Zoom yang menggunakan Snapdragon 765G. Menariknya, selain dukung Quick Charge 3+, smartphone ini juga mendukung juga teknologi Quick Charge 4+ secara bersamaan.