Find Us On Social Media :

Wow! CEO Google Sundar Pichai Dapat Bonus Rp4 Triliun Tahun Lalu

By Adam Rizal, Rabu, 6 Mei 2020 | 13:30 WIB

Sundar Pichai (CEO Google)

Menjelang akhir tahun lalu, Sundar Pichai resmi menjabat sebagai CEO Google sekaligus perusahaan induknya, Alphabet, menyusul mundurnya duo pendiri Google Sergey Brin dan Larry Page.

Kini, dari dokumen yang diberikan Alphabet ke otoritas keuangan, diketahui bahwa pria kelahiran India tersebut mendapat "bonus" berupa paket kompensasi senilai 281 juta dollar AS atau Rp 4,2 triliiun pada 2019.

Sebagian besar kompensasi yang dia terima berasal dari paket saham. Sehingga nilai total kompensasinya juga dibayarkan tergantung pada harga saham Alphabet dalam indeks S&P 100.

Ada kemungkinan kompensasi yang diterimanya bisa jadi akan lebih kecil dari 281 juta dollar AS, atau malah lebih besar.

Selain mendapatkan kompensasinya dari tahun lalu, kabarnya gaji tahunan Pichai juga akan dinaikkan menjadi 2 juta dollar AS atau Rp 30,3 miliar tahun ini.

Di 2019, gaji tahunannya diketahui sebesar 650.000 dollar AS atau Rp 9,8 miliar. Kompensasi dan kenaikan gaji yang diterima Sundar Pichai memang dinilai banyak.

Namun CEO yang mulai memimpin Aplhabeth sejak akhir tahun lalu ini juga mulai menghadapi situasi yang cukup sulit.

Pichai mesti mengatur strategi korporasi untuk bertahan di tengah wabah pandemi dan resesi ekonomi yang ditimbulkan.

CEO berumur 47 tahun ini mulai mengurangi rencana perekrutan dan investasi Alphabeth tahun ini.

Tahun ini, seperti dihimpun Economic Times, dewan direksi Alphabet mengubah daftar perusahaan lain yang dijadikan perbandingan untuk menentukan besaran kompensasi para eksekutifnya.

Netflix, Comcast, dan Salesforce dimasukkan dalam daftar, sementara HP dan Qualcomm dihilangkan. Google juga mengacu pada Apple, Amazon, dan Facebook sebagai referensi kompensasi.