Find Us On Social Media :

Mozilla Tawarkan Firefox Monitor untuk Periksa Kebocoran Data Pribadi

By Cakrawala, Kamis, 14 Mei 2020 | 21:00 WIB

Mozilla tawarkan Firefox Monitor untuk periksa kebocoran data pribadi.

Belakangan kebocoran data (data breach) pengguna layanan e-commerce di Indonesia menjadi isu yang ramai dibicarakan. Pasalnya, terdapat kebocoran data dalam jumlah yang setidaknya puluhan juta. Nah, Mozilla pun menawarkan Firefox Monitor untuk membantu Anda memeriksa kebocoran data pribadi. Dengan Firefox Monitor yang sudah tersedia secara resmi sejak akhir September 2018, Anda bisa memasukkan alamat e-mail pribadi yang digunakan dan mendapatkan informasi apakah ditemukan kebocoran data oleh Mozilla atau tidak.

“Mozilla selalu berkomitmen untuk membangun perlindungan guna menjaga keamanan pengguna di Internet. Karenanya, kami secara terus-menerus mengeluarkan fitur baru untuk melengkapi produk-produk kami. Hal ini dilakukan untuk membantu pengguna kami mencegah berbagai ancaman di Internet. Firefox Monitor adalah salah satu solusi yang mendukung pengguna untuk melawan kebocoran data dengan mengirimkan pemberitahuan jika mereka mengunjungi situs web yang pernah bocor. Selain itu, pengguna dapat belajar mengenai langkah apa yang harus diambil untuk menjaga akun online mereka, serta menerima notifikasi bila informasi diri mereka bocor,” ujar Stan Leong (VP and General Manager of Emerging Markets, Mozilla).

Mozilla mengklaim Anda bisa menggunakan Firefox Monitor untuk memeriksa kebocoran data pribadi melalui tiga tindakan. Ketiga tindakan itu adalah melakukan pencarian dasar, mendaftar untuk informasi yang lebih sensitif, dan menggunakan Firefox.

Melakukan pencarian dasar. Anda melakukan pencarian dasar dengan memasukkan e-mail yang dikehendaki pada Firefox Monitor yang berlokasi di https://monitor.firefox.com/. Selanjutnya, Firefox Monitor akan mencari apakah alamat e-mail yang dimasukkan pernah mengalami kebocoran data secara publik sejak tahun 2007. Pencarian dasar tersebut akan memunculkan sebagian besar kebocoran data, tetapi bukan yang berisikan informasi pribadi yang sensitif.

Mendaftar untuk informasi yang lebih sensitif. Anda bisa mendaftar alias membuat akun Firefox dengan e-mail pilihan. Agar terdaftar dengan benar, Anda juga perlu melakukan verifikasi e-mail bersangkutan. Mozilla kemudian akan memantau e-mail tersebut dan jika ada kebocoran data, Anda akan menerima laporannya. Anda juga akan menerima laporan lengkap akan kebocoran data sebelumnya, termasuk yang berisikan informasi pribadi yang sensitif.

Menggunakan Firefox. Bila Anda menggunakan peramban Mozila Firefox masa kini, tatkala Anda mengujungi situs web yang telah mengalami kebocoran data, Anda akan diberi notifikasi. Anda juga bisa mengetahui apakah Anda termasuk penguna yang datanya mengalami kebocoran.

Sementara, bila ternyata Anda mengalami kebocoran data, Mozilla merekomendasikan sejumlah tindakan untuk menjaga keamanan akun Anda. Rekomendasi itu antara lain mengubah kata sandi alias password, menggubah kata sandi untuk akun lain bila Anda menggunakan kata sandi yang sama untuk akun lain itu, dan mengambil langkah lebih serius bila data finansial semacam kartu kredi ikut bocor. Yang terakhir ini misalnya dengan menghubungi bank penerbit kartu kredit untuk memblokir kartu kredit bersangkutan dan memeriksa riwayat beserta jumlah penggunaan kartu kredit tersebut.

Lindungi Data Kami!

Kebocoran data konsumen terus terjadi. Semua insiden tersebut memunculkan gugatan, mengapa hal ini terus terjadi? Dan apa yang harus dilakukan penyedia layanan untuk melindungi data konsumen dengan lebih optimal?

Ikuti webinar "Konsumen Menggugat: Lindungi Data Kami!" yang akan membahas semua aspek kebocoran data, dan langkah apa yang harus dilakukan konsumen untuk dapat melindungi data pribadinya.

Daftarkan diri Anda di sini.