Keamanan data menjadi topik yang lebih ramai dibicarakan belakangan ini karena adanya beberapa insiden kebocoran data, termasuk mengenai langkah-langkah yang bisa dilakukan untuk meningkatkan keamanan data tersebut. Keamanan data sendiri sebenarnya sejak lama telah menjadi hal penting di TIK (teknologi informasi dan komunikasi). Samsung pun hari ini memperkenalkan cip kemanan S3FV9RR yang merupakan bagian dari solusi keamanan barunya untuk perangkat mobile dan penggunaan lainnya. Samsung mengklaim cip baru tersebut bisa meningkatkan kemananan perangkat mobile dan perangkat lain. Samsung bahkan menyebutkan CC EAL (Common Criteria Evaluation Assurance Level) dari cip bersangkutan adalah yang tertinggi yang diperoleh suatu komponen mobile.
"Pada era mobilitas dan interaksi tanpa kontak ini, kita mengharapkan berbagai perangkat kita yang terkoneksi, seperti halnya smartphone dan komputer tablet, untuk sangat aman yang tentunya untuk memproteksi data pribadi dan membolehkan aneka aktivitas fintech seperti mobile banking, perdagangan saham, dan transaksi-transaksi cryptocurrency," ujar Dongho Shin (Senior Vice President, System LSI Marketing, Samsung Electronics). "Dengan elemen solusi keamanan baru yang berdiri sendiri (S3FV9RR), Samsung memasangkan suatu deadbolt [metode penguncian] bertenaga pada berbagai perangkat pintar untuk menjaga informasi privat," jelasnya lagi.
Cip Secure Element S3FV9RR menawarkan CC EAL 6+. Dibandingkan S3K250AF yang diumumkan lebih dulu pada bulan Februari, Samsung S3FV9RR memiliki tingkatan "keamanan" yang lebih tinggi. Pasalanya, Samsung S3K250AF menawarkan CC EAL 5+. Adapun tingkatan tertinggi dari EAL menurut Common Criteria — standar internasional — adalah 7.
Bersama peranti lunak yang telah ditingkatkan, Samsung S3FV9RR menghadirkan solusi keamanan turnkey (bisa segera digunakan) yang berdiri sendiri. Samsung mengklaim solusi keamanan baru tersebut menawarkan proteksi untuk kegiatan seperti melakukan boot, menghadirkan media simpan terisolasi, dan melaksanakan mobile payment. Samsung pun menyebutkan berkat CC EAL 6+, solusi keamanan barunya itu cocok digunakan pada smartphone kelas atas, paspor elektronik, dan hardware wallet untuk cryptocurrency.
Selain itu, berhubung berdiri sendiri, solusi keamanan baru Samsung bersangkutan juga bisa bekerja secara independen alias tidak bergantung pada kemampuan keamanan dari prosesor perangkat yang menggunakannya. Alhasil, solusi keamanan baru Samsung yang memanfaatkan S3FV9RR tersebut bisa meningkatkan kemampuan keamanan dari suatu perangkat mobile dan perangkat lainnya.
Samsung menargetkan ketersedian S3FV9RR dan solusi keamanan barunya itu pada kuartal ketiga tahun 2020 ini.