Find Us On Social Media :

Snapchat Luncurkan Fitur Voice Scan, Begini Cara Pakainya

By Rafki Fachrizal, Senin, 29 Juni 2020 | 19:45 WIB

FItur Voice Scan di Snapchat

Platform media sosial Snapchat baru-baru ini meluncurkan fitur terbarunya yakni Voice Scan atau pemindai suara.

Fitur ini memungkinkan pengguna menampilkan hasil Lens dengan menggunakan perintah suara. Dalam menghadirkan fitur ini sendiri, Snapchat bekerja sama dengan SoundHound.

Untuk menggunakan fitur Voice Scan, berikut tahapan yang harus dilakukan. Pertama, buka layar kamera dalam mode selfie atau mode yang menghadap ke dunia sekitar.

Kemudian, press dan hold di tengah layar kamera. Ucapkan perintah suara untuk mengaktifkan Lens sambil tetap di-hold

Baca Juga: Bergulir Saat Pandemi, Sisa Laga LaLiga Hadirkan Penonton Virtual

Dalam mode selfie, ucapkan sesuatu seperti "Hey Snapchat, make my hair pink," atau, "Hey Snapchat, give me a hug," untuk mengaktifkan Lens.

Jika Anda berada dalam mode yang menghadap lingkungan di sekitar, Anda dapat mengatakan hal-hal seperti, “Take me underwater," atau, "Take me to the lava area," yang akan mengubah lingkungan sekitar di kamera Anda.

Setelah melalui semua tahapan itu, hasilnya akan langsung muncul di layar smartphone Anda.

Baca Juga: Hati-hati, Streaming 10 Film dan Serial Televisi Ini Bisa Kena Malware