Find Us On Social Media :

Bocoran Lengkap Spesifikasi Samsung Galaxy Note 20 dan Note 20 Ultra

By Adam Rizal, Jumat, 31 Juli 2020 | 15:00 WIB

Galaxy Note 20

Jadwal peluncuran smartphone Galaxy Note 20 Series dari Samsung semakin mendekat. Jajaran ponsel yang bakal dimumkan pada 5 Agustus mendatang ini terdiri dari dua model, yakni Galaxy Note 20 dan Galaxy Note 20 Ultra.

Belakangan, spesifikasi lengkap keduanya terungkap dalam sebuah bocoran besar-besaran yang muncul pekan ini.

Bocoran berasal dari situs Jerman Winfuture yang mengunggah tabel spesifikasi duo Galaxy Note 20.

Di dalamnya disebutkan bahwa Galaxy Note 20 Ultra bakal memiliki spesifikasi yang lebih tinggi dibanding Galaxy Note 20.

Layarnya berukuran 6,9 inci (3.200 x 1.440 piksel, 19,3:9) dengan panel AMOLED dan refresh rate 120 Hz.

Untuk dapur pacu, Galaxy Note 20 Ultra mengandalkan chip Exynos 990 atau Snapdragon 865, dengan RAM 12 GB, storage 256 GB dan 512 GB, serta baterai 4.500 mAh. Tak lupa pena stylus S Pen yang mendampingi perangkat ini yang memiliki latency 9 ms.

Masih menurut bocoran, Galaxy Note 20 Ultra disinyalir akan memiliki tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 108 MP (f/1.8), kamera ultra wide 12 MP (f/2.2), dan kamera telephoto 12 MP (5x optical zoom, f/3.0). Sementara kamera depannya 10 MP (f/2.2).

Sementara itu, Galaxy Note 20 disebutkan memiliki ukuran layar yang sedikit lebih kecil, sebesar 6,7 inci (2.400x1.080 piksel), dengan panel berjenis AMOLED dan refresh rate 60 Hz.

"Otaknya" sama dengan Galaxy Note 20 Ultra, yakni chip Exynos 990 atau Snapdragon 865 yang dipadankan dengan RAM 8 GB dan storage 256 GB.

Ponsel ini disinyalir memiliki baterai 4.300 mAh. Galaxy Note 20 juga dibekali dengan stylus S Pen. Namun, stylus ini memiliki latency yang lebih besar yakni di angka 26ms.

Spesifikasi kamera belakangnya pun berbeda, meski sama-sama berjumlah 3 buah. Galaxy Note 20 datang dengan kamera utama 12 MP (f/1.8), kamera ultra wide 12 MP (f/2.2), dan kamera telephoto 64 MP (3x optical zoom, f/2.0). Kamera depannya beresolusi 10 MP (f/2.2).

Baik Galaxy Note 20 maupun Note 20 Ultra sama-sama dibekali fitur Face Recognition, pemindai sidik jari di layar, Samsung Pay, Bluetooth 5, NFC, WI-FI 6, USB tipe C 3.2, serta sistem operasi Android 10 yang dilapis dengan antarmuka Samsung One UI 2.5.

Sebagaimana dihimpun T3, kedua ponsel ini disinyalir akan tersedia dalam varian 5G dan 4G LTE.