Find Us On Social Media :

Jababeka dan Sinar Mas Raih Penghargaan Teknologi Global dari ESRI

By Rafki Fachrizal, Senin, 10 Agustus 2020 | 16:31 WIB

Esri Special Award Achievement in GIS (SAG)

Perusahaan pengembang software pemetaan asal Negeri Paman Sam, Esri, bulan lalu baru saja mengadakan ajang Esri User Conference 2020.

Dalam ajang tersebut, Esri memberikan penghargaan teknologi global kepada dua perusahaan/organisasi terkemuka dari Indonesia, PT Jababeka Tbk dan Sinar Mas Foresty, yaitu Esri Special Award Achievement in GIS (SAG).

Penghargaan tahunan ini diadakan di Amerika dan diberikan secara virtual kepada lebih dari 300.000 kandidat yang memenuhi syarat, kedua perusahaan menerima penghargaan untuk inisiatif inovatif atas pemetaan dan teknologi analitik serta kepeminpinan di bidang properti dan perkebunan. 

Penghargaan SAG adalah apresiasi geospasial terbesar di dunia yang diberikan kepada perusahaan dari seluruh dunia atas inovasi pengimplementasian teknologi Geographic Information System (GIS) untuk inisiatifnya memecahkan berbagai tantangan kompleks di dunia.

Berbagai perusahaan dari Indonesia selama lebih dari delapan tahun berturut-turut telah memenangkan ajang bergengsi ini.

Teknologi GIS bukan hanya tentang pembuatan peta namun dapat dikatakan sebagai penemuan hal-hal baru tentang bisnis.

Sebuah kekuatan baru ketika penggabungan data analisis dan peta yang memungkinkan berbagai jenis bisnis memvisualisasikan tren untuk pengambilan keputusan yang lebih baik yang ditampilkan secara spatial. 

Baca Juga: Aset Kripto LINE ‘LINK’ Kini Resmi Hadir di Bursa BITMAX

"Esri User Conference selalu memberikan kesempatan kepada pelanggan kami untuk berinovasi di dalam menerapkan teknologi GIS dan menggunakannya untuk meningkatkan operasional organisasi mereka serta memecahkan berbagai masalah dunia di sekitar mereka," kata Jack Dangermond, pendiri dan Presiden Esri.

"Saya terinspirasi oleh pekerjaan luar biasa yang dilakukan pelanggan kami, dan saya merasa terhormat untuk memberikan penghargaan ini kepada semua organisasi yang diakui atas komitmen mereka terhadap kepemimpinan teknologi dalam pemerintahan, bisnis, dan pekerjaan nirlaba," tambahnya.

Menanggapi terkait penghargaan yang diraih perusahaan, Tjahjadi Rahardja selaku salah satu Direktur PT Jababeka Tbk., mengungkapkan "Merupakan kebanggaan tersendiri bagi kami dengan mendapatkan penghargaan ini. Teknologi GIS sangat membantu bisnis kami dimana berhasil mengubah data infrastruktur dan fasilitas yang tidak terintegrasi dan kami dapat memetakan dan menganalisis penggabungan data dan peta yang memungkinkan kami memvisualisasikan informasi yang dinamis dan – real time sesuai kebutuhan yang kami inginkan.”

Sementara itu, Wisly Dwi Putra selaku CEO Sinar Mas Forestry, menyatakann bahwa dengan teknologi geospastial dan penggunaan big data serta pendekatan geospasial yang menawarkan solusi holistik, telah berhasil membantu berbagai divisi untuk memiliki keseragaman platform dari berbagai divisi perusahaan serta memangkas berbagai proses yang biasanya berlipat ganda.

“Teknologi GIS ini tidak hanya memberikan efisiensi tingkat tinggi atas operasional kami tapi sekaligus juga dapat mengintegrasikan berbagai macam hal dengan perusahaan induk kami lainnya. Seluruhnya dapat dikelola melalui dasboard pemantauan yang dapat membuat kami mengambil keputusan secara tepat di berbagai situasi,” papar Wisly.

Melalui pengimplementasian teknologi GIS, ia pun berharap ke depannya perusahaan dapat lebih mengefisienkan kinerja operasional, seperti melakukan pendataan pada saat inventory dengan data sampling hanya sebesar 1%.

Baca Juga: Toshiba Resmi Pensiun dari Bisnis Laptop yang Ditekuninya Sejak Lama