Find Us On Social Media :

Berbagi Screenshot, Foto dan Video di LINE Kini Bisa Pakai Google Assistant

By Rafki Fachrizal, Senin, 24 Agustus 2020 | 17:15 WIB

Ilustrasi Aplikasi Pesan Instan LINE

Sejak 17 Maret lalu, aplikasi pesan instan LINE sudah mendukung fitur Google Assistant (Asisten Google) yang memungkinkan pengguna LINE di Android untuk mengirimkan pesan di LINE ke sesama pengguna dan membaca pesan yang masuk dengan cukup menggunakan Google Assistant.

Sebagai pembaruannya, Google Assistant kini juga memungkinkan pengguna LINE untuk berbagi tangkapan layar (screenshot), URL dan mengirimkan pesan LINE dengan menggunakan suara.

Sebagai tambahan, fitur “reply” dan fitur berbagi foto dan video telah ditambahkan ke dalam LINE di smartphone Pixel 4 dan Pixel 4a yang telah mendukung Google Assistant baru.

Fitur “reply” bisa digunakan baik dalam percakapan 1:1 maupun di dalam grup. Saat ini, LINE mendukung Google Assistant dalam bahasa Inggris dan Jepang.

Fitur baru ini tersedia mulai sekarang di perangkat Android dengan sistem operasi 6.0 ke atas dan aplikasi LINE versi 10.12.0 ke atas.

Baca Juga: Begini Cara Video Call 500 Orang Sekaligus dengan LINE Meeting

Untuk menggunakan fitur berbagi (screenshot, URL, foto dan video), langkah yang harus dilakukan cukup mudah.

Untuk berbagi screenshot, buka layar yang ingin Anda bagi dan ucapkan, “Ok Google, share the screenshot with OO using LINE.”

Guna melakukan hal yang serupa untuk berbagi URL, foto dan video, buka halaman yang ingin dibagikan dan ucapkan. “Ok Google, share this with OO using LINE.”

“Hanya dengan mengucapkan “Ok Google,” pengguna bisa menikmati cara yang lebih nyaman saat menggunakan LINE di ponsel mereka, baik saat memasak, menjaga bayi atau melakukan aktivitas lain. LINE berencana untuk menambahkan lebih banyak fitur baru di masa yang akan datang,” tulis keterangan resmi LINE.

Baca Juga: Kargo Tech Tambahkan Fitur Baru di Aplikasi Guna Menjangkau Para UKM