Find Us On Social Media :

Rindu Liburan? Jajal Jalan-jalan Virtual Dulu di TikTok, Yuk!

By Indah PM, Sabtu, 5 September 2020 | 18:00 WIB

Jalan-jalan virtual ala TikTok.

Menurut berbagai penelitian, liburan bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh karena dapat merangsang hormon yang membuat manusia bahagia. Namun, yang menjadi tantangan saat ini adalah kita tidak disarankan untuk pergi berlibur, demi mencegah penyebaran virus COVID-19.

Beruntung, teknologi mampu membantu kita. Bagaimana caranya? Aplikasi berbagi video singkat TikTok memiliki berbagai kreator yang rajin mengunggah beragam konten wisata, seperti pemandangan pantai, gunung, air terjun, dan masih banyak lagi. Walhasil dengan audio visual yang apik, video singkat berdurasi 15 - 60 detik dari mereka ini bisa membuat kita serasa seperti sedang liburan di tempat tersebut.

Untuk yang hobi naik motor, ada pemandangan ala touring ke Labuan Bajo - Bajawa.

Kreator LadyGuide pernah touring naik motor selama 10 jam dari Labuan Bajo menuju Bajawa. Melalui akunnya, LadyGuide juga sering memberikan tips mengatur anggaran saat liburan dan membagikan informasi seputar tempat liburan yang ramah di kantong.   

Lain lagi dengan video dari kreator Riza Salahudin yang membagikan pemandangan di Bukit Merese, Lombok. Selain di Bukit Merese ini, Riza Salahudin juga kerap mengunggah konten liburannya ke berbagai tempat, seperti di Pantai Bawana di Sumba sampai di air terjun Lumajang di Jawa Timur.  Bagi yang kangen liburan di Bali, ada kreator Ellychintya yang sering mengunggah berbagai kegiatannya saat mengunjungi banyak tempat menarik di provinsi domisilinya tersebut.

Masih belum puas? TikTok menyediakan banyak video tempat liburan lainnya yang tak kalah seru. Anda tinggal klik tagar #tiktoktravel untuk merasakan liburan virtual ke berbagai tempat yang indah. Bukan hanya di Indonesia, tapi juga di seluruh dunia.