Find Us On Social Media :

Cegah Masalah Baterai Boros, Apple Luncurkan Update WatchOS 7.0.2

By Adam Rizal, Rabu, 14 Oktober 2020 | 09:30 WIB

WatchOS 7

Apple kembali merilis pembaruan sistem operasi arloji pintar (OS) WatchOS 7.0.2 untuk perangkat smartwatch yang kompatibel.

Sama halnya dengan WatchOS 7, update WatchOS 7.0.2 hanya bisa berjalan di Apple Watch Series 3, Apple Watch Series 4, Apple Watch Series 5, dan model-model yang akan datang.

Pembaruan WatchOS 7.0.2 tidak mendatangkan fitur baru, melainkan ditujukan untuk memperbaiki aneka bug yang menyebabkan daya baterai Apple Watch terkuras lebih cepat alias boros.

Problem ini sering dikeluhkan oleh pengguna sejak awal WatchOS 7 dirilis. Apple mengatakan bahwa WatchOS 7.0.2 turut memperbaiki masalah yang ditemukan pada fitur electrocardiogram (ECG) yang digunakan untuk memantau kondisi kesehatan pengguna berdasarkan pemindaian denyut nadi.

WatchOS 7.0.2 pun membutuhkan ponsel (iPhone) pendamping yang menjalankan sistem operasi iOS 14 terbaru seperti dikutip 9To5Mac.

Untuk mengunduh WatchOS 7.0.2, pengguna perangkat iOS cukup masuk ke menu Setting, buka opsi General, kemudian pilih opsi Software Update.

Sebelum bisa memasang pembaruan ini, Apple Watch harus dalam kondisi baterai yang terisi setidaknya 50 persen, diletakkan di atas pengisi daya, dan harus berada dalam jangkauan ‌‌‌iPhone‌‌‌.

Sebelumnya, pada akhir September lalu, Apple sempat merilis update watchOS 7.0.1 untuk memperbaiki permasalahan fungsi di mana beberapa pengguna melaporkan bahwa kartu pembayaran di Wallet mereka dinon-aktifkan.

WatchOS 7 sendiri memiliki sejumlah fitur baru. Salah satunya adalah fitur Face Sharing, di mana pengguna bisa berbagi watch face atau tampilan jam Apple Watch ke pengguna lain melalui Messages, Mail, Safari, atau media sosial.