Find Us On Social Media :

Hadirkan Ragam Inovasi di Aplikasi iOS, Tokopedia Diapresiasi Apple

By Rafki Fachrizal, Jumat, 30 Oktober 2020 | 14:45 WIB

Ilustrasi Kantor Tokopedia

Perusahaan marketplace berstatus unicorn Tokopedia, terus menghadirkan inovasi bagi para penggunanya di Indonesia, termasuk pengguna sistem operasi iOS seperti iPhone dan Apple Watch.

Tonito, Head of Engineering Tokopedia, mengungkapkan bahwa saat ini sudah ada empat inovasi baru Tokopedia yang dihadirkan di sistem operasi iOS.

Keempat inovasi tersebut yakni fitur NFC, dark mode, Tokopedia di Apple Watch, dan Widget Tokopedia di iOS 14.

Pertama, NFC. Fitur NFC di iPhone memungkinkan pengguna iOS Tokopedia melakukan pengecekan, top-up hingga update saldo kartu uang elektronik langsung dari perangkat pribadi secara mudah dan cepat.

Kedua, Dark Mode. Saat ini, lebih dari 90% halaman Tokopedia telah dikonversi menjadi dark mode. ”Fitur ini diharapkan dapat lebih memanjakan mata pengguna saat menggunakan aplikasi Tokopedia terutama di malam hari sekaligus membantu menghemat konsumsi energi gawai,” ujar Tonito.

Ketiga, Tokopedia di Apple Watch. “Inovasi ini memungkinkan masyarakat mengakses aplikasi Tokopedia langsung dari Apple Watch, mulai dari mencari produk, memantau status pembelian, mengecek notifikasi hingga kemudahan membuka aplikasi Tokopedia melalui fitur ‘Buka di HP’,” terang Tonito.

Baca Juga: Melirik Cara Tokopedia Membangun Platform Marketplace-nya di iOS & Web

Terakhir, Widget Tokopedia di iOS 14. Fitur ini menawarkan berbagai kemudahan, yang bisa dirasakan langsung oleh pengguna dari homepage tanpa harus membuka aplikasi Tokopedia. “Misalnya, membantu dalam memantau transaksi atau berkomunikasi dengan penjual maupun pembeli,” imbuh Tonito.

Hal menariknya, berbagai inovasi digital yang diciptakan Tokopedia tersebut berhasil mendapatkan pengakuan dari Apple sebagai penyedia platform global.

Aplikasi Tokopedia masuk dalam kategori ‘Great on iOS 14’ dan ditampilkan di halaman depan AppStore pada Oktober 2020.

Di sisi lain, inovasi Tokopedia di sistem operasi iOS tersebut dikembangkan oleh 50 iOS engineer yang dipimpin oleh Tonito. Rata-rata para engineer tersebut merupakan para talenta muda.

Dengan pencapaian tersebut, Tonito pun mengungkapkan bahwa ke depannya Tokopedia akan terus memfasilitasi talenta muda terbaik dalam berkarya bagi Indonesia melalui teknologi.

“Kami akan terus berkolaborasi bersama mitra strategis - misalnya lewat START Summit Extension maupun Apple Developer Academy - untuk mengasah talenta digital Indonesia. Ini demi memajukan ekosistem industri teknologi tanah air agar dapat bersaing di pasar digital global,” pungkas Tonito.

Baca Juga: Tokopedia Dapat Investasi Baru Rp5,1 Triliun dari Google dan Temasek