Pemerintah resmi membuka pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 11 hari ini (2/11/2020). Kepastian pembukaan Prakerja gelombang 11 diungkapkan oleh Head of Communications Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja, Louisa Tuhatukepada.
Pendaftaran dibuka mulai pukul 12.00 WIB dengan kuota peserta hingga 400.000 orang. Kuota ini diambil dari para peserta yang dicabut statusnya karena tidak membeli paket pelatihan pertama 30 hari setelah dikonfirmasi menjadi peserta.
"Melihat tingginya animo masyarakat, Komite Cipta Kerja (KCK) memutuskan untuk memulihkan kepesertaan Kartu Prakerja sebagai gelombang 11. Pendaftaran gelombang 11, yang merupakan gelombang tambahan, dibuka pada hari Senin, 2 November 2020, pukul 12.00 WIB dengan kuota hampir 400.000," ujar Louisa Tuhatu.
Anda yang tertarik bisa daftar di prakerja.go.id.
Kartu Prakerja adalah program Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk meningkatkan skill dan kemampuan para pencari kerja agar sesuai dengan kebutuhan industri.
Program ini juga diperuntukkan bagi mereka yang mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK).
Bagi pengguna yang sukses mengikuti program kartu Prakerja akan diberikan pendidikan dan pelatihan. Setelah lulus akan mendapatkan sertifikat. Pelatihan sendiri dilakukan secara online maupun offline.
Selain itu, peserta akan mendapatkan insentif sebesar Rp 3.550.000 per orang. Rinciannya Rp 1 juta untuk bantuan pelatihan, Rp 600 ribu selama 4 bulan untuk insentif pelatihan dan Rp 150 ribu insentif survei kebekerjaan yang dilakukan sebanyak 3 kali.
Patut diingat untuk ikut program ini harus berwarga negara Indonesia, usia minimal 18 tahun, dan sedang tidak mengikuti pendidikan formal. Berikut ini cara mendaftar ikut program kartu pra kerja di situs prakerja.go.id:
Daftarkan akun pribadi di situs prakerja.go.id. Untuk ini kamu harus memasukkan email dan nomor ponsel.
Selanjutnya akan dikirimkan kode verifikasi ke email atau nomor ponsel.
Selanjutnya login akun dan klik daftar kartu pra kerja dan isi formulir pendaftaran.
Selanjutnya akan ada tes kemampuan dasar.4. Jika dinyatakan lulus maka kamu akan dihubungi dan memilih pelatihan yang ingin diikuti.