Ajang bergengsi pameran teknologi CES 2021 bakal digelar 11-14 Januari 2021 secara virtual.
Consumer Technology Association (CTA) sebagai penyelenggara telah mengumumkan delapan smartphone paling inovatif.
Kedelapan smartphone paling inovatif itu dipilih oleh 89 juri yang berasal dari kalangan ahli di industri ini yang menilai berbagai macam produk mulai dari router mesh hingga keamanan kamera.
Kedelapan smartphone paling inovatif itu antara lain ASUS ROG Phone 3, OnePlus 8 Pro, Samsung Galaxy Z Flip dan Galaxy Note 20 5G, serta LG Velvet 5G dan LG Wing—smartphone dengan layar putar.
Namun ada juga yang dianggap di bawah ekspektasi, yakni TCL 10 5G UW dan Samsung Galaxy A51 5G seperti dikutip GSM Arena.
Samsung Galaxy Z Flip 3
Sementara itu, Samsung juga mendapat penghargaan untuk produk earphone TWS, Buds Live dan Buds Plus edisi BTS.
Selain itu, penghargaan diberikan terhadap beberapa PC seperti HP Envy 13, ASUS ZenBooks Flip dan Pro 15, serta Lenovo Legion Slim 7.
Di kategori lain, AMD kini juga dapat mendeklarasikan bahwa seri desktop Ryzen 5000 miliknya adalah yang terbaik lewat Penghargaan Inovasi Terbaik CES 2021.
Status ini juga diberikan kepada headset 1more TWS ANC Pro, Audeze Penrose, serta aksesori gaming ROG Kunai 3.