Find Us On Social Media :

PUBG MOBILE Royal Pass Season 17 Tawarkan Hadiah Runic Power

By Adam Rizal, Jumat, 22 Januari 2021 | 17:40 WIB

PUBG Mobile

Sebagai bagian dari pembaruan PUBG MOBILE versi 1.2 yang menawarkan berbagai fitur terbaru, antara lain gameplay bertema “Runic Power” di Map Erangel, tepat bulan ini PUBG Mobile resmi meluncurkan Royal Pass Season 17 dengan tema “Runic Guard”.

Menghadirkan varian game yang belum pernah ada sebelumnya dengan penambahan kemampuan, pada season terbaru ini pemain dapat mengumpulkan beragam reward baru dengan menyelesaikan tantangan dalam game.

Pembaruan konten pada Royale Pass Season 17, memberikan 100 peringkat hadiah berjenjang di setiap rangkingnya, dimana peringkat akan terbuka apabila seorang pemain mampu menyelesaikan berbagai misi dan tantangan mingguan yang diberikan.

Pemain dapat menggunakan fitur Wheel of Fate untuk memilih kostum, antara outfit Resplendent Dawn set atau Deadly Sickle set, pada saat mereka telah mencapai peringkat Royale Pass (RP) ke 60.

Item yang diberikan akan semakin menarik dari peringkat ke peringkat, pada peringkat RP 100 pemain bisa mendapatkan koleksi skin dan senjata Guardian Armor, mulai dari Guardian Armor Set, Uzi dan M16A4.

PUBG Mobile

Pemain pun dapat meningkatkan peringkat Royale Pass mereka dengan fitur Tim RP terbaru, dengan cara bergabung dan menyelesaikan berbagai macam misi yang diberikan pada pemain dan tim RP. Lewat kerjasama tim, seluruh anggota bersama-sama akan dapat naik ke peringkat yang lebih tinggi, membuka reward-reward yang lebih menarik dan bernilai, seiring dengan nilai RP yang tim dapatkan. Selain itu, Mission Activity Pack juga dapat diselesaikan dan dikonversi menjadi mata uang UC, yang dapat digunakan pada in-game shop untuk loot tambahan.

Berikut adalah beberapa item hadiah yang bisa didapatkan selama misi Royale Pass (RP) berlangsung:

RP 1 Faceless Clown Set dan Resplendent Dawn -UZIRP 5 Faceless Clown HeadgearRP 10 Resplendent Dawn OrnamentRP 20 Shoulder Dance Emote dan Resplendent Dawn HelmetRP 25 Party King EmoteRP 30 Deadly Sickle Parachute dan Deadly Sickle GrenadeRP 40 Dayman AirplaneRP 50 Teal Terror- Vector dan Deadly Sickle-Sickle.RP 60 Resplendent Dawn Set atau Resplendent Dawn HeadgearRP 70 Resplendent Dawn BackpackRP 80 Guardian Armor EmoteRP 90 Guardian Armor-M16A4RP 100 Guardian Armor Set

Season 17 ini juga menghadirkan sebuah konten baru dalam kolaborasi PUBG MOBILE x Metro Exodus, berupa Metro Badges. Saat pemain berhasil mengumpulkan berbagai macam persediaan eksklusif, mereka dapat membuka story dan mendapatkan salah satu dari dua set, termasuk kendaraan eksklusif dan harta berharga lainnya. Sebagai tambahan, pemain sekarang juga dapat memilih antara mata uang UC dan AG kapan saja, yang pembayarannya meningkat pada peringkat Royale Pass yang lebih rendah.

“Tema Royale Pass Season 17 terinspirasi dari mode gameplay Runic Power yang baru kami perkenalkan sebagai bagian dari pembaruan PUBG MOBILE versi 1.2. Kami juga menambahkan elemen baru, Opening Cinematic pada Season 17 untuk memvisualisasikan semua variasi item eksklusif yang tersedia. Melalui update dan inovasi yang berkelanjutan, kami berdedikasi untuk menghadirkan varian mobile game yang belum pernah ada sebelumnya dan pengalaman bermain game yang baru untuk semua pemain,” ujar Jenny Zhuang, (PUBG MOBILE Marketing Manager).

Royale Pass Season 17 di pembaruan versi 1.2 ini, sudah tersedia di App Store dan Google Play dan dapat diunduh dengan Lightweight Installation Function bagi pengguna Android. Fitur ini mengecilkan ukuran file hingga 70% namun tetap memberikan pengalaman bermain yang sama. Sekarang pemain yang memiliki kapasitas memori terbatas di ponsel mereka, juga dapat menyesuaikan game mereka sendiri, menambah atau menghapus bagian sesuai dengan preferensi mereka.