Find Us On Social Media :

Tak Ada Barang Impor, Lokalpunya Tawarkan Produk UMKM Terlengkap di RI

By Adam Rizal, Minggu, 28 Februari 2021 | 17:40 WIB

Chief Technology Officer (CTO) Lokalpunya Abdul Hanif Al-Baaits

Persaingan ecommerce di Indonesia sangat pesat dengan menjajakan banyak pilihan produk UMKM yang menarik hati pembeli.

UMKM pun memegang peran penting dalam menggerakan perekonomian negara. Terlebih, platform marketplace dapat membuat produk-produk UMKM Indonesia makin laris dan memperluas jangkauannya ke seluruh Indonesia bahkan dunia.

Sayangnya, serbuan barang-barang impor nan murah pun membuat keberlangsungan bisnis UMKM terancam. Wajar saja, pembeli akan membeli produk-produk impor yang murah meriah walaupun kualitas produk UMKM tidak kalah jauh.

Kali ini pendatang baru di pasar ecommerce Indonesia Lokalpunya menawarkan produk-produk UMKM terbaik se-Indonesia dan menjamin tidak ada produk impor di platformnya. Tentunya, kehadiran Lokalpunya menjadi angin segar bagi para UMKM Indonesia yang ingin menjual produk-produknya.

Chief Technology Officer (CTO) Lokalpunya Abdul Hanif Al-Baaits menilai pertumbuhan UMKM sangat besar di Indonesia. UMKM di Indonesia pun sudah melek digital dengan menjajakan produk unggulannya di marketplace. LokalPunya hadir menjawab masalah UMKM Indonesia yang kesulitan melawan serbuan produk-produk impor.

"Semua produk di LokalPunya asli buatan UMKM Indonesia. Tidak ada yang impor," katanya dalam jumpa media virtual bincang bertajuk Bicaralokal edisi ke-4, Sabtu (27/2/2021).

Tim Lokalpunya

Hanif melihat UMKM Indonesia membutuhkan suatu platform marketplace yang benar-benar mengetahui dan menjawab kebutuhan UMKM. Banyak UMKM yang bingung ingin menjajakan produk-produknya di marketplace karena tidak ada marketplace yang secara khusus hanya menjual produk-produk UMKM.

"Kami telah terjun langsung dan bertemu UMKM di Sukabumi, Jogja, Solo dan Wonosobo. Jadi, kami mengetahui apa saja keinginan dan kebutuhan para UMKM di Indonesia," ucapnya.

Lokalpunya pun akan melakukan verifikasi dan validasi terhadap UMKM yang ingin bergabung di platformnya sehingga para pembeli yakin dengan kualitas dan keamanan produk yang akan dibeli. Tentunya, LokalPunya akan membantu dan memberikan konsultasi supaya produk-produk UMKM laku terjual.

"Nanti kita akan membagi kategori UMKM per-daerah. Jika Anda mengklik daerah Banyuwangi. Maka akan muncul, UMKM dan produk-produknya di daerah Banyuwangi. Anda pun akan mendapatkan informasi tentang daerah tersebut seperti oleh-oleh," pungkasnya.

Lokalpunya

Terkait keamanan data pengguna, LokalPunya pun sudah menjamin keamanan data pengguna dengan enkripsi dan akan melakukan verifikasi UMKM lewat email, zoom dan video call.

"Saat ini respon pengguna sudah sangat bagus dengan LokalPunya dan banyak UMKM yang kagum dengan produk kami. Kami pun akan terus menggandeng mitra UMKM dan meningkatkan brand awarness di IG, Twitter, LinkedIn dan Facebook," pungkasnya.

"Kami optimistis dapat menjangkau 1000-10000 UMKM dari seluruh Indonesia tahun ini. Saat ini produk yang banyak dijual adalah Kopi, oleh-oleh dan baju muslim," ucapnya.

Terkait pembayaran, semua produk-produk UMKM di LokalPunya bisa dibayar dengan transfer bank. Tentunya, LokalPunya akan terus meningkatkan sistem pembayaran dengan menggandeng dompet digital di masa depan.

Bicaralokal diadakan rutin oleh Lokalpunya.com untuk menjadi sarana edukasi dan advokasi tumbuhnya produk lokal Indonesia. Pada edisi-edisi sebelumnya Bicaralokal telah mengangkat tema tentang transaksi digital bersama Bank Indonesia, tema Big Data dan pasang surut industri kopi dihantam pandemi. Lokalpunya saat ini dalam versi beta dan telah menggandeng lebih dari 60 mitra lokal terkurasi.

"Maka dengan itu, para UMKM yang ingin bergabung langsung saja daftarkan atau registrasikan produk-produk kalian di platform kami," pungkasnya.