Find Us On Social Media :

Segera Masuk Indonesia, Ini Spesifikasi HP Oppo Reno6

By Adam Rizal, Rabu, 2 Juni 2021 | 11:30 WIB

Oppo Reno6 Pro

Oppo Indonesia memastikan Oppo Reno6 segera meluncur di Indonesia dalam waktu dekat. Hal tersebut dikonfirmasi secara langsung oleh PR Manager OPPO Indonesia, Aryo Meidianto.

Aryo memastikan Oppo Reno6 sudah mengantongi sertifikasi Postel dan Kemenperin sehingga memenuhi syarat untuk segera dirilis di Indonesia.

"Dari beberapa lini seri yang diperkenalkan sebelumnya, satu yang dapat kami pastikan adalah perangkat Reno6 yang telah memiliki sertifikasi dari Postel dan Kemenperin," ujar Aryo dalam keterangan tertulis.

Pada laman Postel Ditjen SDPPI Kemenkominfo, Oppo Reno6 telah terdaftar dalam sertifikasi bernomor 74568/SDPPI/2021. Di kolom merek dan tipe, tertera nomor model Oppo Reno6, yakni OPPO CPH2235 yang telah mengantongi nilai TKDN sebesar 31,15 persen.

Sebagai informasi, bobot TKDN minimum 30 persen adalah salah satu syarat bagi ponsel 4G untuk dapat dipasarkan di Indonesia, selain sertifikasi lolos uji Direktorat Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (SDPPI) Kementerian Komunikasi dan Informatika.

Karena telah mengantongi sertifikat Postel dan Kemenperin, Oppo Reno6 diprediksi bakal menyambangi masyarakat Indonesia dalam waktu dekat, paling cepat pada bulan Juni jika mengacu pada keterangan yang disampaikan oleh Aryo.

"Yang jelas di bulan Juni ini kami berupaya melakukan persiapan menyeluruh untuk meluncurkan perangkat Reno6 di Indonesia, terutama kesiapan dari sisi produksi, distribusi dan juga dalam memberikan program menarik sebagai nilai tambah untuk konsumen di Indonesia," pungkas Aryo.

Spesifikasi Oppo Reno6

Mengacu pada spesifikasi Oppo Reno6 yang diluncurkan di China, smartphone ini akan mengusung layar AMOLED seluas 6,43 inci dengan resolusi 1.080 x 2.400 piksel.

Sektor fotografi Oppo Reno6 mencakup kamera utama 64 MP (f/1.7, PDAF), kamera ultra wide 8 MP (f/2.2, 119 derajat), serta kamera makro 2 MP (f/2.4).

Ponsel ini "diotaki" dengan chip MediaTek MT6877 Dimensity 900 5G (6 nm) yang dipadankan dengan pilihan RAM dan storage, masing-masing 8 GB/128 GB dan 12 GB/256 GB.

Pada sektor daya, Oppo Reno6 disokong baterai berkapasitas 4.300 mAh dengan dukungan fast charging 65W.

Meski demikian, Oppo Reno6 yang akan hadir di Indonesia tidak akan mengusung spesifikasi yang sepenuhnya mirip dengan versi China. Hal ini terjadi karena penyesuaian dengan kondisi dan permintaan pasar Tanah Air.

Sebab sebelumnya, Oppo mengklaim telah mengadakan survei untuk menerima umpan balik dari produk yang telah dipasarkan.