Find Us On Social Media :

Alasan HP Sudah Dukung 5G Telkomsel tapi Belum Bisa Digunakan

By Adam Rizal, Rabu, 2 Juni 2021 | 13:30 WIB

Ilustrasi Jaringan Telkomsel 5G

Telkomsel resmi menggelar jaringan 5G secara komersil di Indonesia sejak Kamis (27/5/2021) lalu.

Sayangnya tidak semua smartphone yang bisa merasakan sensasi internet 5G Telkomsel walaupun smartphone itu sudah mendukung.

GM External Corporate Communications Telkomsel, Aldin Hasyim mengatakan hal itu disebabkan oleh nomor ponsel pelanggan yang fitur 5G-nya belum aktif. Pengguna memang tidak perlu mengganti kartu SIM 4G mereka ke 5G, untuk menikmati teknologi jaringan teranyar ini, hanya saja kartu SIM 4G-nya memang harus diaktifkan terlebih dahulu oleh operator tersebut.

"Fitur atau profil 5G di sejumlah nomor ponsel pelanggan telah aktif dan jumlahnya akan bertambah seiring berjalannya waktu, ujar Aldin, Selasa (1/6/2021).

Baca Juga: Fakta Menarik Layanan 5G Telkomsel, Harga hingga Smartphone 5G

Ia tidak merinci bagaimana mekanisme Telkomsel memilih nomor pelanggan yang fitur 5G-nya bakal diaktifkan. Namun, apabila tidak ingin menunggu, pelanggan bisa mengisi formulir registrasi untuk mengaktifkan fitur 5G.

Formulir tersebut saat ini belum dibuka secara masif untuk pelanggan retail. Telkomsel berjanji, jika nanti sudah dibuka untuk umum, maka formulir ini akan bisa ditemukan di situs web www.telkomsel.com/5G.

Ponsel harus di-unlock

Faktor selanjutnya yang menyebabkan ponsel 5G Anda belum bisa terhubung, meski nomornya sudah diaktifkan oleh Telkomsel, adalah fitur 5G di perangkat itu sendiri yang masih dikunci (locked).

Saat ini, semua vendor smartphone di Indonesia kompak mengatakan bahwa pengguna harus menunggu pembaruan software over-the-air (OTA) untuk membuka kunci (unlock) akses jaringan 5G di produk bikinan mereka masing-masing.

Baca Juga: Daftar Smartphone 5G ini Belum Bisa Terhubung ke Internet 5G Telkomsel

Namun, pembaruan OTA tersebut tampaknya belum digulirkan ke perangkat pengguna. Dengan kata lain, hingga saat ini belum ada satupun smartphone 5G di Indonesia yang sudah bisa digunakan untuk menikmati layanan internet 5G oleh pengguna awam.

"Untuk unlock perangkat, OPPO Indonesia sendiri masih berkomunikasi dengan OPPO pusat untuk untuk membuka perangkat ini nantinya lewat software update OTA," kata PR Manager Oppo Indonesia, Aryo Meidianto.

Hal serupa juga disampaikan oleh perwakilan Huawei Indonesia dan Vivo Indonesia. Menurut mereka, pengguna kedua smartphone asal China tersebut harus menunggu pembaruan OTA agar mereka bisa mengakses internet 5G Telkomsel.

Baca Juga: Harga Paket Internet 5G Telkomsel Sudah Dirilis, Lumayan Murah

Adapun smartphone yang digunakan harus mendukung jaringan 5G di frekuensi 2.300 MHz alias n40. Beberapa di antaranya mencakup:

Oppo Reno5 5GOppo A74 5GOppo Find X2Oppo Find X2 ProVivo X60 5GVivo X60 Pro 5GVivo V21 5GHuawei Mate 40Pro