Find Us On Social Media :

Fitur ASIKK Tawarkan Kemudahan Proses Absensi Secara Online

By Dayu Akbar, Selasa, 22 Juni 2021 | 16:48 WIB

Diluncurkan sekitar setahun lalu, ASIKK sukses dan berhasil menjadi aplikasi absensi digital berbasis cloud server yang sudah digunakan oleh lebih dari 5.000 perusahaan yang tersebar diseluruh Indonesia.

Berbagai perusahaan yang memanfaatkannya bergerak di berbagai bidang industri seperti F&B, hospitality (hotel, rumah sakit), outsourcing, logistik, distributor dan berbagai UMKM lokal lainnya.ASIKK sendiri merupakan sistem HRIS (Human Resources Integrated System) besutan PT Allbest Solusi Sistem yang menjadikan proses absensi lebih mudah baik bagi HRD sebagai pengguna maupun karyawan.Aplikasi yang dapat diunduh melalui PlayStore dan App Store ini memungkinkan perusahaan untuk mengelola dan memonitor aktivitas karyawan melalui beragam fitur. Diantaranya, karyawan dapat melakukan pencatatan kehadiran dimana data direkam menggunakan geofence yang secara spesifik dapat menentukan titik lokasi presensi secara aktual.  Begitu pula dengan Face detection presensi menggunakan sistem deteksi wajah pada penggunanya dengan foto selfie melalui smartphone. Untuk meminimalisir kecurang disertakan pula fitur Device Lock yang merupakan sistem keamanan yang dapat digunakan hanya untuk satu perangkat smartphone dalam satu akun, termasuk fitur Biometric sehingga log in dapat dengan mudah menggunakan sidik jari.Fitur-fitur lainnya termasuk Manajemen Cuti, Manajemen Jadwal Kerja, Informasi Perusahaan, sistem penggajian karyawan, serta pengajuan dan manajemen waktu sistem lembur. Dengan biaya mulai dari Rp. 5.500,-/bulan, karyawan sudah bisa melakukan presensi secara mobile dengan jumlah minimal dua user hingga tak terbatas. Biaya berlangganan ini berlaku setiap bulan pemakaian.

ASIKK juga memberikan jaminan sistem yang aman, mampu menghindari kecurangan dalam presensi dan menyediakan fasilitas bagi perusahaan yang ingin menggunakan aplikasi secara permanen dengan sistem secara private (white label).Selain itu di tengah pandemi Covid-19, ASIKK membantu perusahaan untuk meminimalisir kontak langsung pada penggunaan alat presensi yang digunakan secara bersama-sama karena presensi ASIKK dapat dilakukan secara mandiri hanya dengan smartphone pribadi karyawan dan HRD dapat memperoleh data secara mudah melalui dashboard pada website yang disediakan.PT Allbest Sistem Solusi berharap dengan adanya sistem HRIS (Human Resources Integrated System) dan fitur yang ada ditawarkannya dapat membantu memberikan solusi kemudahan bagi pelaku bisnis. Selain itu, ASIKK terus melakukan pembaruan (update) aplikasi dengan inovasi yang baru dan saran dari pelanggan.