Find Us On Social Media :

Geser Samsung, Xiaomi Rajai Pasar HP Global untuk Pertama Kalinya

By Adam Rizal, Minggu, 8 Agustus 2021 | 13:00 WIB

Xiaomi

Tak ada yang menyangka vendor smartphone murah Xiaomi mampu menguasai pasar HP global dan mengkudeta Samsung yang sudah bercokol di posisi nomor satu sejak lama.

Firma riset Counterpoint melaporkan Xiaomi berhasil menjadi vendor HP nomor satu di dunia dalam pasar smartphone global dalam kuartal kedua.

Untuk pertama kalinya Xiaomi menjadi merek nomor satu secara global pada Juni 2021 dan meraih pangsa pasar 17,1 persen.

Sebagai perbandingan, Xiaomi mengungguli pangsa pasar yang diraih Samsung (15,7 persen) dan Apple (14,3 persen).

Hampir sepuluh tahun sejak smartphone pertamanya, Xiaomi melampaui pengiriman 800 juta smartphone. "Kinerja Xiaomi cukup baik khususnya di pasar Eropa, China dan India," kata Direktur Riset Counterpoint Tarun Pathak seperti dikutip GSM Arena.

Xiaomi merupakan OEM dengan pertumbuhan tercepat di China berkat perangkat Redmi 9, Note 9, dan Redmi K-series. Pertumbuhan itu didorong oleh festival 618, yang mana Xiaomi menjadi merek dengan pertumbuhan tercepat pada periode ini.

Di lain pihak, Samsung tercatat menghadapi masalah produksi di Vietnam yang berdampak negatif pada jumlah pengirimannya dan penurunan Huawei yang ikut andil dalam membuat pasar Xiaomi meningkat.

"Sejak penurunan Huawei dimulai, Xiaomi telah melakukan upaya yang konsisten dan agresif untuk mengisi celah dari penurunan ini. OEM telah berkembang di pasar warisan Huawei dan Honor seperti China, Eropa, Timur Tengah, dan Afrika. Pada Juni, Xiaomi lebih terbantu oleh pemulihan China, Eropa dan India," kata Tarun Pathak, seperti dikutip dari laman resmi Counterpoint.

Counterpoint turut menyoroti bahwa gelombang baru pandemi di Vietnam pada Juni 2021 mengganggu rantai pasokan Samsung pada seluruh channel. Di sisi lain, Xiaomi membukukan kinerja yang solid dari penjualan perangkat kelas menengah.