Gerakan spontan merupakan gerakan yang menantang untuk diabadikan, tidak hanya melalui foto tapi juga video. Oleh karena itu, penting untuk memiliki fitur yang bisa menangkap gerakan spontan dengan tajam, seperti dengan fitur focus tracking. OPPO Reno6 Series 5G memiliki fitur focus tracking yang mendukung untuk membuat konten-konten spontan yang tetap tajam. Fitur focus tracking merupakan sistem autofocus dimana prosesor kamera menganalisa subyek yang bergerak dan memprediksi gerakan berikutnya untuk memastikan fokus subyek. Fitur focus tracking terutama sangat penting untuk digunakan dalam aktivitas yang bergerak seperti olahraga, aktivitas anak, ataupun aktivitas dengan hewan peliharaan.
Baca Juga: Oppo Luncurkan Reno6 5G dan Reno6 Pro 5G di Indonesia 19 Agustus“OPPO Reno6 Series 5G memiliki fitur focus tracking yang membuat video berkualitas menjadi semudah double-taps tombol like di social media favoritmu. OPPO senantiasa ingin memberikan pengalaman video terbaik kepada para pengguna sehingga kami fokus pada 4 tahapan proses video end-to-end mulai dari pengambilan gambar (shooting) dan pengeditan (editing), hingga penayangan (viewing) dan berbagi (sharing),” kata Chief Creative Officer OPPO Indonesia, Patrick Owen.
Pengguna dapat mengunci fokus pada subjek yang bergerak sehingga tetap jelas selama proses pembuatan video. Cukup klik dua kali dan tahan setiap orang atau objek dalam tampilan untuk mengaktifkan fitur ini. Dengan kunci Fokus, Anda dapat melacak subjek apa pun secara real time sehingga tetap dalam fokus yang tajam.
Baca Juga: OPPO Bikin Kompetisi Foto Berhadiah Reno6 Series 5G. Syaratnya?Merekam video memerlukan pemrosesan data dalam jumlah besar dan biasanya menggunakan lebih banyak daya daripada memotret foto biasa. Oleh karena itu, OPPO Reno6 Series 5G dapat mengoptimalkan integrasi perangkat keras dan perangkat lunak untuk memastikan konsumsi daya tetap dalam standar yang telah ditetapkan sebelumnya. Semua ponsel OPPO Reno6 Series 5G juga dilengkapi dengan Multi-Cooling System yang memastikan pembuangan panas dan kontrol suhu yang optimal melalui inovasi pada perangkat keras dan perangkat lunak.