Find Us On Social Media :

Diluncurkan 20 September, Ini Daftar iPhone yang Kebagian iOS 15

By Adam Rizal, Jumat, 17 September 2021 | 09:30 WIB

iPhone 13 Pro Max

Apple mengonfirmasi akan meluncurkan sistem operasi iOS 15 ke publik pada 20 September 2021 sekaligus menggantikan sistem operasi iOS 14.

Untungnya, pengguna iPhone lawas atau iPhone yang sudah berusia hampir 6 tahun yaitu iPhone 6S dan iPhone 6S Plus bisa mendapatkan update sistem operasi terbaru dari Apple ini.

Tak hanya iPhone 6S dan iPhone 6S Plus, iPhone SE (generasi pertama) juga masih mendapatkan update iOS 15. Saat pertama kali diperkenalkan, iPhone 6S, iPhone 6S Plus, dan iPhone SE masih mengusung iOS 9.

Sayangnya, ada beberapa fitur baru iOS 15 yang tidak kompatibel pada iPhone 6s seperti fitur Visual Lookup yang mirip dengan fitur Google Lens, fitur Live Text di foto, mode portrait di Face Time, dan Maps yang lebih baik.

Fitur-fitur itu tidak bisa digunakan di iPhone 6s karena membutuhkan SoC lebih mumpuni seperti chip Apple A12 Bionic.

Selain iOS 15, Apple juga turut merilis update iPadOS 15 untuk sejumlah model iPad yang kompatibel pada 20 September 2021.

Berikut daftar iPhone yang mendukung pembaruan iOS 15 dan iPadOS 15 seperti dikutip Apple.com:

iOS 15:

iPhone 13, iPhone 13 mini, iPhone 13 Pro, iPhone 13 Pro MaxiPhone 12, iPhone 12 mini, iPhone 12 Pro, iPhone 12 Pro MaxiPhone 11, iPhone 11 Pro, iPhone 11 Pro MaxiPhone Xs, iPhone Xs MaxiPhone Xr,iPhone XiPhone 8, iPhone 8 PlusiPhone 7, iPhone 7 PlusiPhone 6s, iPhone 6s PlusiPhone SE (generasi pertama dan kedua)iPod touch (generasi ketujuh)

iPadOS 15:

iPad Pro 12,9 inci (generasi pertama hingga kelima)iPad Pro 11 inci (generai pertama hingga ketiga)iPad Pro 10,5 inciiPad Pro 9,7 inciiPad (generasi kelima hingga kesembilan)iPad mini (generasi keempat hingga keenam)iPad Air (generasi kedua hingga keempat)