Find Us On Social Media :

Daftar HP yang Kebagian Pertama Kali Android 12, Adakah Punyamu?

By Adam Rizal, Kamis, 21 Oktober 2021 | 09:30 WIB

Pixel 6 Pro

Akhirnya Google akan meluncurkan sistem operasi Android 12 ke publik mulai 19 Oktober 2021. Sebelumnya, Google terlebih dahulu memperkenalkan Android 12 versi beta ke para pengembang.

Sayangnya, smartphone yang bakal kebagian pertama kali Android 12 adalah smartphone besutan Google sendiri yaitu Pixel. Berikut daftarnya sebagaimana dihimpun Android Authority.:

Pixel 3Pixel 3 XLPixel 3aPixel 3a XLPixel 4Pixel 4 XLPixel 4aPixel 4a 5GPixel 5Pixel 5a

Adapun Pixel 6 dan 6 Pro yang baru saja diluncurkan Google sudah menjalankan OS Android 12 secara pre-installed.

Sebagai informasi, pembaruan Android 12 yang memiliki besar file 1,5 GB ini bisa dilakukan secara over-the-air (OTA) dengan mengakses menu "Settings" > "System" > dan "System Update".

Google berjanji Android 12 versi stable bakal menyambangi pengguna HPO Android lainnya sebelum tahun 2022 mendatang. Beberapa merek ponsel yang bakal mendapatkan pembaruan Android 12 adalah Samsung, OnePlus, Oppo, Realme, Tecno, Vivo, dan Xiaomi.

Fitur

OS Android 12 menawarkan beberapa fitur baru dan desain yang kini tampil lebih segar dan sederhana. Google menyebut bahasa desain baru di Android 12 sebagai "Material You".

Selain desain tampilan, Google turut meningkatkan kinerja Android 12 menjadi lebih responsif dan irit daya. Sistem operasi Android teranyar ini diklaim mampu mengurangi beban kerja prosesor (CPU) hingga 22 persen, serta menghemat penggunaan server sistem hingga 15 persen.

Di Android 12, Google juga menyematkan sejumlah fitur privasi baru ke dalam aplikasi untuk memberi pengguna lebih banyak transparansi dan kontrol terhadap data pribadi mereka, salah satunya melalui fitur Privacy Dashboard.