Find Us On Social Media :

OPPO Bakal Luncurkan Smartphone Baru November Ini. Berikut Bocorannya

By Dayu Akbar, Minggu, 31 Oktober 2021 | 17:15 WIB

Setelah meluncurkan beberapa smartphone baru di Indonesia pada kuartal III 2021 seperti OPPO A16, OPPO A16 4/64, dan OPPO A53 4/128, kini pada awal kuartal IV OPPO bakal memperkenalkan perangkat ponsel cerdas baru ke pasar Indonesia. “Di kuartal IV tahun 2021, kami menyiapkan satu perangkat yang menjadi unggulan OPPO Indonesia untuk bertarung di akhir tahun,” ujar Aryo Meidianto A, PR Manager OPPO Indonesia.Produk baru ini rencananya baru akan diluncurkan sekitar November 2021. Hingga saat itu, OPPO baru memberikan sedikit bocoran mengenai perangkat tersebut.Diantaranya sertifikasi IPX4 yang berarti perangkat ini dapat terlindungi dari cipratan air normal. Jadi, pengguna tidak perlu khawatir apabila perangkat ini nantinya terkena cipratan air, cukup dikeringkan dengan tissue atau lap kering.

Bocoran selanjutnya mengenai layar yang akan diusung adalah bertipe AMOLED dan kehadiran dimensi layar yang lebih besar. Namun, belum ada keterangan lanjutan mengenai seberapa besar ukuran layar perangkat ini. Yang patut menjadi perhatian, perangkat ini membawa finishing bagian penampang belakang dengan tekstur anti sidik jari yang mirip dengan teknologi Reno Glow.

Bocoran terakhir, OPPO akan mengusung baterai besar 5000 mAh pada perangkat ini. Ilustrasi pada baterai mengindikasikan bahwa perangkat ini nantinya akan dilengkapi sistem pengisian ulang cepat.