Find Us On Social Media :

Meta Kembangkan Smartwatch, Ada Kamera Selfie untuk Panggilan Video

By Adam Rizal, Senin, 1 November 2021 | 15:30 WIB

Facebook telah melakukan rebranding dengan mengubah namanya menjadi Meta. Kali ini Facebook tak hanya fokus kepada pengembangan software dan pembuatan hardware juga. Facebook memiliki divisi Oculus yang membuat perangkat kaca mata pitar berbasis AR dan VR.

Informasi terbaru, Meta sedang mempersiapkan jam tangan pintar yang memiliki desain persegi yang membulat dengan kamera depan di bezel bawah. Jam tangan pintar Meta itu memiliki kode “Milan.”

Menurut Bloomberg, smartwatch Meta telah bocor di aplikasi Facebook View yang dirancang oleh perusahaan untuk digunakan bersamaan dengan kacamata pintar Ray-Ban Stores.

Kacamata pintar generasi pertama Ray-Ban dikembangkan bekerja sama dengan perusahaan induknya EssilorLuxottica Ray-Ban Stories tersedia.

Melihat dari desain perangkat jam tangan pintar ini, tampaknya ada tombol kontrol di tepi kanan bodi dan tali untuk jam tangan pintar yang dapat dilepas.

Kehadiran kamera yang menghadap ke depan memungkinkan pengguna untuk melakukan panggilan video

Sebelumnya ada laporan juga bahwa Facebook sedang mengerjakan jam tangan pintar dengan banyak kamera dan sensor detak jantung.

Sementara tanggal peluncuran jam tangan pintar Meta ini masih belum diketahui tetapi beberapa laporan dari Bloomberg, menunjukkan bahwa perangkat tersebut bakal diluncurkan pada awal tahun depan.

Dengan adanya Meta Watch, aplikasi chating seperti Messenger dan WhatsApp akan terintegrasi dengan layanan komunikasi. Nantinya Meta akan menantang produk seperti Apple Watch dan Samsung Galaxy Watch.