ZOTAC awal bulan ini mengumumkan PC mini dan PC barebone mini terbarunya, ZBOX MAGNUS EN173080C, di dunia. Pengumuman itu dilakukan pada CES 2022. Hadir dengan dimensi yang relatif ringkas, ZOTAC menyebutkan ZBOX MAGNUS EN173080C menawarkan kinerja tinggi untuk pembuatan konten kreatif dan bermain gim. Pasalnya, ZOTAC melengkapi ZBOX MAGNUS EN173080C antara lain dengan prosesor Intel Core Generasi ke-11 ber-codename Intel Tiger Lake H dan kartu grafis yang ditenagai NVIDIA GeForce RTX 3080 Laptop GPU. Bisa dibilang ZOTAC ZBOX MAGNUS EN173080C kecil-kecil cabai rawit.
Secara spesifik, ZOTAC ZBOX MAGNUS EN173080C hadir dengan dimensi 21,0 x 20,3 x 6,22 cm. Dimensi ini jauh lebih ringkas dari PC desktop ukuran menengah yang misalnya berukuran 40,55 x 20,4 x 45,53 cm. Adapun prosesornya diklaim ZOTAC sampai Intel Core i7-11800H, sedangkan kartu grafisnya yang menggunakan NVIDIA GeForce RTX 3080 Laptop GPU memanfaatkan memori lokal berupa 16 GB GDDR6. Kombinasi tersebut tentu membuat ZOTAC ZBOX MAGNUS EN173080C menawarkan kinerja bertenaga yang melebihi banyak PC desktop.
ZOTAC pun menyediakan berbagai porta I/O pada ZBOX MAGNUS EN173080C, yakni USB 3.1 Gen 2, 2.5 Gigabit Ethernet, Thunderbolt 4, HDMI, dan DisplayPort. ZOTAC ZBOX MAGNUS EN173080C mendukung pula Wi-Fi 6 dan Bluetooth 5. Selain itu, ZOTAC menegaskan ZBOX MAGNUS EN173080C mudah dikustomisasi maupun di-upgrade, khususnya memori, berhubung menyediakan akses yang tool-less terhadap slot SO-DIMM, M.2, dan SATA. Kapasitas total memori utama DDR4 yang didukung sendiri adalah sampai 64 GB, sedangkan kecepatannya sampai 3200 MHz (efektif).
Seperti telah disebutkan, ZOTAC ZBOX MAGNUS EN173080C hadir dalam dua versi, yakni PC mini dan PC barebone mini. Versi yang PC mini telah dilengkapi dengan memori utama DDR4 berkapasitas 16 GB, SSD M.2 (tidak disebutkan PCI Expres atau SATA) berkapasitas 512 GB, HDD 2,5 inci SATA 6 Gbps berkapasitas 1 TB, dan Windows 11 Home pre-installed. Sementara, versi yang PC barebone mini tentunya belum dilengkapi dengan aneka memori dan juga sistem operasi.
ZOTAC menambahkan bahwa ZBOX MAGNUS EN173080C sudah mulai tersedia di dunia. Namun, tidak menyebutkan secara khusus di Indonesia.