Find Us On Social Media :

Dell Technologies World 2018: Jadikan Masa Depan Lebih Baik

By Cakrawala, Rabu, 2 Mei 2018 | 15:25 WIB

Dell Technologies World 2018 dimulai secara resmi oleh Michael Dell (Chairman and CEO, Dell Technologies) pada tanggal 30 April 2018.

Las Vegas, InfoKomputer – Tak hanya transformasi digital, Dell Technologies melalui aneka produk, layanan, dan solusinya pun bisa membantu organisasi dalam transformasi TI, transformasi tenaga kerja, dan transformasi keamanan sehingga memungkinkan organisasi tersebut tetap bersaing dan bahkan menjadi pemimpin. Hal ini ditegaskan oleh Dell Technologies pada Dell Technologies World 2018 yang berlangsung dari tanggal 30 April sampai 3 Mei 2018.

“Tetapi kita berbagi visi yang sama, sebuah visi mengenai sebuah masa depan yang lebih baik dari hari ini. Sebuah visi mengenai teknologi sebagai penggerak dari kemajuan manusia. Dan saya ingin Dell Technologies World menjadi sebuah panggung untuk apa yang mungkin,” ujar Michael Dell (Chairman and CEO, Dell Technologies) saat membuka secara resmi acara yang bertema Make It Real ini.

Ambil contoh dua perusahaan yang menggunakan solusi dari Dell Technologies, yakni AeroFarms dan Vodafone. AeroFarms merupakan startup sehubungan pertanian, sedangkan Vodafone merupakan salah satu pemimpin di dunia telekomunikasi.

AeroFarms berusaha memajukan pertanian dengan menggunakan berbagai pendekatan berbeda termasuk menggunakan data. Pendekatan ini tak sekadar bisa meningkatkan produksi untuk setiap kaki perseginya, melainkan bisa pula menekan penggunaan air dan pestisida. AeroFarms mengumpulkan berbagai data mengenai produk yang ditanam dan memanfaatkan data analytics yang pada akhirnya bisa mengoptimalkan aneka aspek dari produk yang ditanam.

AeroFarms mengklaim produksinya bisa sebanyak 390 kalinya produksi pertanian konvensional untuk setiap kaki persegi, sedangkan penggunaan airnya lebih sedikit 95% dan penggunaan pestisidanya tidak ada alias tanpa pestisida. Tak hanya itu, produk yang dipanen pun diklaim memiliki kesegaran dan rasa yang bagus.

“Pada Dell Technologies kami memiliki kapabilitas terbaik untuk dunia multi-cloud, distributed core, dan intelligent edge,” sebut Michael Dell (Chairman and CEO, Dell Technologies).

Sementara Vodafone sebagai salah satu pemimpin di industrinya tidak terlena dengan status bersangkutan. Vodafone berhasil menciptakan kembali dirinya sehingga tetap menjadi pemimpin di dunia telekomunikasi. Mereka mendisrupsi dirinya sendiri sebelum didisrupsi oleh pihak lain.

Merupakan “gabungan” dari tujuh perusahaan yang punya nama besar di dunia TI, Dell Technologies mengklaim memiliki produk, layanan, dan solusi terbaik, mulai dari untuk multi-cloud sampai intelligent edge. Terus berinovasi, beberapa tawaran baru pun dihadirkan oleh Dell Technologies pada acara yang dulunya dikenal dengan nama Dell EMC World ini. Dua di antaranya adalah PowerMax dan Wyse 5070.

Dell EMC PowerMax merupakan storage array untuk enterprise yang diklaim merupakan yang tercepat di dunia, dua kali lebih cepat dari saingan terdekatnya. Memanfaatkan flah memory, PowerMax bisa menawarkan sampai 10 juta IOPS dan siap untuk nantinya menggunakan SCM (Storage Class Memory) seperti halnya Intel 3D XPoint.

Sementara Dell Wyse 5070 merupakan thin client baru yang versatile berhubung terdapat lebih dari 1.600 konfigurasi yang tersedia secara langsung dari pabrik. Organisasi yang akan menggunakannya bisa memesan konfigurasi yang paling cocok dengan kebutuhannya sehingga mengoptimalkan biaya yang perlu dikeluarkan.

Adapun ketujuh perusahaan yang dimaksud adalah Dell, Dell EMC, Pivotal, RSA, SecureWorks, Virtustream, dan VMware.