Find Us On Social Media :

Daftar Aplikasi dengan Pendapatan Terbesar di App Store dan Play Store

By Rizal, Senin, 28 Februari 2022 | 09:30 WIB

Ilustrasi Youtube

Pertumbuhan smartphone yang masif tidak bisa terlepas dari kehadiran aplikasi mobile yang banyak dan menunjang produktivitas pengguna.

Firma riset Sensor Tower mengungkapkan pendapatan 100 aplikasi non-game teratas mencapai 18,3 miliar dollar AS atau setara Rp 264 triliun pada tahun lalu, tumbuh 41 persen dari tahun sebelumnya (year-on-year/YoY).

Jumlah pendapatan itu adalah gabungan dari aplikasi yang berbasis langganan di toko aplikasi Apple App Store dan Google Play Store.

Sebagai perbandingan, pendapatan 100 aplikasi non-game teratas itu berkisar di angka 13 miliar dollar AS (kira-kira Rp 187,7 triliun) pada 2020 seperti dikutip TechCrunch.

Lantas, aplikasi mana yang paling banyak membukukan pendapatan di tahun 2021?

Aplikasi yang banyak mendapatkan pemasukan tahun lalu adalah plikasi video-on-demand seperti YouTube, Disney+, iQiYi, dan HBO Max. Berikut daftar 20 aplikasi teratas di App Store dan Play Store secara global, yang mendapatkan pendapatan terbesar di 2021.

10 aplikasi dengan pendapatan tertinggi di App Store:

YouTubeTinderTencent VideoiQiYiDisney+PiccomaQQ MusicYoukuHBO MaxHulu

10 aplikasi dengan pendapataan tertinggi di Play Store:

Google OnePiccomaDisney+HBO MaxTwitchTinderPandoraLineESPNFacebook

Sayangnya, Sensor Tower sendiri tidak mengungkap angka pendapatan dari 20 aplikasi App Store dan Google Store tersebut.

Berdasarkan daftar di atas, aplikasi bikinan Google memperoleh pendapatan tertinggi di kedua toko aplikasi. Menurut catatan AppleInsider, YouTube membukukan pendapatan 1,2 miliar dollar AS atau sekitar Rp17,3 triliun pada tahun lalu.

Sementara Google One menghasilkan pendapatan sebesar 1,1 miliar dollar AS atau setara Rp 15,8 triliun.