Find Us On Social Media :

Fujifilm Luncurkan Kamera Mirrorless FUJIFILM X-H2S di Indonesia

By Cakrawala, Jumat, 24 Juni 2022 | 10:00 WIB

Takashi Miyako (GM Corporate Planning FUJIFILM Indonesia; kiri), Masato Yamamoto (President Director FUJIFILM Indonesia; kedua dari kiri), dan Johanes Rampi (GM Electronic Imaging FUJFILM Indonesia) berfoto bersama saat peluncuran FUJIFILM X-H2S beberapa waktu lalu di Jakarta. FUJIFILM X-H2S merupakan model flaghsip baru FUJIFILM seri X. Kamera digital mirrorless ini diklaim tawarkan kinerja terbaik sepanjang sejarah FUJIFILM seri X.

Fujifilm beberapa hari lalu di Jakarta meluncurkan kamera digital mirrorless FUJIFILM X-H2S di tanah air. Fujifilm sendiri sebelumnya sudah mengumumkan rencananya untuk meluncurkan X-H2S dalam waktu dekat. Pengumuman tersebut dilakukannya akhir bulan Mei lalu. Fujifilm menyebutkan FUJIFILM X-H2S sebagai model flagship baru untuk FUJIFILM seri X.

FUJIFILM X-H2S diklaim menawarkan kinerja tertinggi, baik pada gambar diam maupun video, sepanjang sejarah FUJIFILM seri X. Alhasil, Fujifilm meyakini FUJIFILM X-H2S mampu memenuhi beragam kebutuhan fotografer dan videografer profesional, termasuk dalam fotografi olahraga, fotografi burung, dan proyek fotografi solo.

“Pada tahun 2012, Fujifilm pertama kali merilis kamera digital mirrorless ‘FUJIFILM X-Pro1’, dengan sensor gambar dan prosesor yang dirancang sendiri oleh perusahaan kami. Sejak saat itu, Fujifilm terus mengembangkan lini seri X, dengan peluncuran empat generasi perangkat selama satu dekade terakhir, untuk mengejar kesempurnaan gambar dan portabilitas yang lebih canggih,” ujar Masato Yamamoto (Presiden Direktur FUJIFILM Indonesia).

FUJIFILM X-H2S menggunakan sensor baru yang disebut “X-Trans CMOS 5 HS” dengan resolusi 26,1 MP dan prosesor baru yang disebut “X-Processor 5”. X-Trans CMOS 5 HS merupakan sensor BSI (back side illumination/back-illuminated) dan stacked sehingga diklaim tidak hanya bisa menangkap cahaya secara efisien melainkan juga memiliki readout speed yang cepat. Adapun X-Processor 5 menawarkan kecepatan pemrosesan gambar yang tinggi.

FUJIFILM X-H2S menggunakan sensor dan prosesor baru. Kamera digital mirrorless ini menggunakan 'X-Trans CMOS 5 HS' dan 'X-Processor 5'.

Fujifilm mengatakan X-Trans CMOS 5 HS memungkinkan pembacaan sinyal yang empat kalinya X-Trans CMOS4 yang digunakan sebelumnya. Sementara, X-Processor 5, Fujifilm mengatakan X-Processor 5 menawarkan kecepatan pemrosesan dua kalinya X-Processor 4 yang dipakai sebelumnya.

Kombinasi X-Trans CMOS 5 HS dan X-Processor 5 membantu FUJIFILM X-H2S untuk bisa mengambil sampai 40 gambar diam per detiknya. Begitu pula untuk video, kombinasi itu membantu FUJIFILM X-H2S untuk bisa mengambil antara lain video 6,2K/30P dan 4K/120P.

Namun, tak hanya cepat, FUJIFILM X-H2S juga diklaim memiliki sistem AF (autofocus) berkinerja tinggi yang memanfaatkan AI (artificial intelligence). Selain itu, FUJIFILM X-H2S antara lain memiliki IBIS (in-body image stabilization) lima axis yang diklaim menawarkan manfaat setara sampai tujuh stop serta bodi magnesium yang tangguh.

Pada kesempatan yang sama. Fujifilm juga meluncurkan lensa FUJINON XF18-120mmF4 LM PZ WR dan FUJINON XF150-600mmF5.6-8 R LM OIS WR. Kedua lensa baru ini masuk ke dalam jajaran FUJINON seri XF yang dirancang khusus untuk FUJIFILM seri X, seperti FUJIFILM X-H2S.

FUJIFILM X-H2S (hanya bodi) ditawarkan dengan harga Rp39.999.000. Kombinasi FUJIFILM X-H2S dan FUJINON XF150-600mmF5.6-8 R LM OIS WR ditawarkan dengan harga Rp70.999.000. Pre-order bisa dilakukan dari 25 Juni 2022 sampai 5 Juli 2022 di Blibli. Terdapat sejumlah bonus menarik selama masa pre-order.