Find Us On Social Media :

Dokumen Yang Harus Disiapkan Saat Mendaftar MyPertamina dan Pertalite

By Rizal, Jumat, 1 Juli 2022 | 05:55 WIB

Halaman pendaftaran membeli Pertalite dengan MyPertamina

Mulai 1 Juli ini, Pertamina resmi membuka pendaftaran untuk masyarakat Indonesia yang mau membeli Pertalite menggunakan MyPertamina. Langkah awal yang harus Anda lakukan adalah mendaftarkan diri dan kendaraan Anda di situs situs https://subsiditepat.mypertamina.id. Setelah itu, baru Anda bisa membeli Pertalite menggunakan MyPertamina.

Perlu dicatat, pendaftaran MyPertamina untuk membeli Pertalite ini baru terbatas pada 11 wilayah. Selain itu, jenis kendaraan yang wajib daftar adalah mobil. Untuk motor, Anda belum perlu mendaftar sekarang. 

Hal penting lain yang perlu dicatat, 1 Juli ini baru tahap pendaftaran. Untuk membeli Pertalite, Anda masih belum perlu menggunakan MyPertamina.

Dokumen yang harus disiapkan

Untuk melakukan pendaftaran sendiri, ada beberapa dokumen yang perlu dipersiapkan. Dokumen itu adalah:

  1. Foto Diri
  2. Foto KTP 
  3. Foto STNK dan bukti bayar pajak kendaraan
  4. Foto mobil (tiga buah, yaitu tampak samping, tampak roda, dan tampak nomor polisi)
  5. NPWP (jika diperlukan)

Cara Pendaftaran

  1. Masuk ke situs https://subsiditepat.mypertamina.id
  2. Centang kolom “Saya telah memahami penjelasan BBM Subsidi yang tertera dalam website ini, dan saya menyatakan bahwa saya merupakan konsumen yang berhak mendapatkan subsidi”
  3. Klik Daftar Sekarang
  4. Isi form. Di halaman pertama, Anda diminta memasukkan nama, NIK, foto KTP, foto diri, dan password
  5. Di halaman kedua, Anda diminta memasukkan kontak Anda, seperti alamat, email, dan nomor telepon
  6. Di halaman ketiga, Anda diminta memasukkan informasi kendaraan. Data yang harus disiapkan termasuk foto STNK (termasuk bukti pembayaran pajak) dan foto kendaraan.

Setelah selesai mengisi dokumen, Anda diminta menunggu maksimal 7 hari. Durasi itu diperlukan Pertamina untuk melakukan pengecekan dan klarifikasi. Jika lolos, Anda akan mendapatkan QR Code yang berfungsi seperti kartu izin membeli Pertalite. 

QR Code ini dapat diklaim pada menu Program Manfaat MyPertamina di aplikasi MyPertamina. Jika tidak ingin menggunakan MyPertamina, QR Code dapat diunduh dan ditunjukkan ke petugas saat membeli Pertalite.