Find Us On Social Media :

Berumur Dua Tahun, Helo Bagikan Temuan Menarik Seputar Penggunanya

By Cakrawala, Selasa, 8 November 2022 | 22:00 WIB

Berumur dua tahun, Helo bagikan sejumlah temuan menarik seputar penggunanya di tanah air. Apa saja sejumlah temuan itu?

Helo Indonesia beberapa hari lalu di Jakarta menyampaikan sejumlah temuan menarik seputar pengguna Helo di tanah air. Menyebut dirinya sebagai aplikasi media sosial terintegrasi untuk menemukan hiburan, berbagi informasi, dan terhubung dengan komunitas; Helo genap berumur dua tahun di Indonesia pada 15 Oktober 2022 lalu. Meski mulanya bukan untuk pasar Indonesia, Helo mengeklaim kini mampu memenuhi kebutuhan informasi masyarakat Indonesia lewat berbagai konten yang diunggah padanya.

Helo sendiri menemukan banyak fakta menarik setelah melihat perilaku masyarakat Indonesia dalam membagikan dan menyerap informasi. Temuan yang dibagikan Helo bisa memberikan gambaran akan perilaku pengguna Helo di Indonesia. Terdapat lima temuan menarik yang dibagikan Helo seputar penggunanya tersebut.

Kelima temuan menarik yang dimaksud diklaim dari sejak Helo hadir di tanah air sekitar dua tahun yang lalu. Berikut kelima temuan menarik seputar pengguna Helo di Indonesia yang dibagikan.

1. Berita Sosial Menjadi Topik Paling Populer

Berdasarkan datanya, Helo menyampaikan bahwa lebih dari 40% dari total diskusi pada Helo adalah diskusi mengenai berita sosial yang terjadi di Indonesia. Hal itu membuat berita sosial menjadi topik pembahasan paling populer bagi pengguna Helo di Indonesia. Topik terpopuler kedua adalah mengenai perasaan atau emosional, seperti kehidupan dan asmara. Sementara, topik terpopuler ketiga untuk dibahas oleh pengguna Helo di tanah air adalah konten hiburan.

2. Isu Terkini Menjadi Bahan Diskusi pada #AdaApaHariIni

Helo menyebutkan melalui #AdaApaHariIni, informasi seputar apapun bisa diperoleh. Mulai dari sosial, hiburan, olahraga, dan juga gaya hidup. Pemberitaan seputar kasus Ferdy Sambo menjadi isu yang paling lama diperbincangkan yang mencapai 46 ribu posting dengan jumlah diskusi sampai 620 ribu. Begitu pula dengan tragedi Stadion Kanjuruhan yang sampai saat ini masih aktif diperbincangkan dan sudah mencapai 232 ribu diskusi. Dengan kata lain, isu terkini menjadi bahan diskusi pada #AdaApaHariIni di Helo di Indonesia.

3. Lebih dari 600 Media Turut Membagikan Informasi Terkini

Helo mengatakan bahwa pada tahun pertamanya Helo berhasil mengumpulkan sekitar 400 media untuk bergabung. Pada tahun kedua, terdapat penambahan lebih dari 200 media sehingga sekarang terdapat 691 media yang berkontribusi dalam menyediakan informasi serta hiburan kepada para pengguna Helo di tanah air. Sejak awal tahun 2022, Helo pun lebih fokus mendorong para penyedia informasi, kreator, dan komunitas agar lebih aktif berkontribusi dalam membagikan konten yang berkualitas.

4. Ramadan Menjadi Momen dengan Interaksi Tertinggi

Pada Maret 2022 lalu, Helo mengeklaim sukses menggelar kampanye Ramadan 2022 "Berbagi Kebaikan" bersama AIM Biskuit dan TECNO Mobile Indonesia. Terdapat empat tagar yang digunakan pada program ini, antara lain #JagaHatiJagaDiri, #DariKebaikanKecil, #SepatahKataMaaf, dan #LebaranIdaman yang mampu mencapai 1,7 juta diskusi dan 562 ribu jumlah posting. Selain itu, Helo juga bekerja sama dengan salah satu program TV yang berhasil mengajak para pengguna untuk aktif membuat konten kreatif hingga mencapai 88 ribu diskusi. Alhasil, Ramadan menjadi momen dengan interaksi tertinggi.

5. Kutipan dan Stiker Jadi Incaran Pengguna untuk Hasilkan Konten Menarik

Helo menyebutkan status template menjadi incaran para penggunanya untuk berkreativitas melalui konten. Mulai dari template kutipan, bingkai foto, berita, meme, sampai olahraga bisa digunakan oleh para penggunanya itu. Namun, ternyata, template kutipan dan stiker menjadi yang paling digemari oleh para pengguna Helo di Indonesia dalam menghasilkan konten menarik. Helo pun menambahkan terus meningkatkan kecanggihan teknologi pada penggunaan template sebagai dorongan agar penggunanya makin semangat berkarya.