Pada 11 November lalu, Microsoft Flight Simulator merayakan Ulang Tahun ke-40 dengan merilis Microsoft Flight Simulator 40th Anniversary Edition.
Bersamaan dengan itu, Microsoft Flight Simulator juga mengungkapkan bahwa lebih dari 10 juta pilot telah bergabung di game tersebut.
“Dengan penuh gembira, kami mengumumkan bahwa lebih dari 10 juta pilot telah menikmati keindahan, keanggunan, dan keajaiban dunia yang tersedia di Microsoft Flight Simulator di Windows/PC, Xbox Cloud Gaming, dan konsol Xbox,” tulis keterangan resmi yang diterima InfoKomputer.
Selain itu, sejak dirilisnya versi terbaru dari Microsoft Flight Simulator 27 bulan lalu, pengembang game juga telah merilis 27 update lainnya. Di mana semuanya itu gratis.
“Kami tidak akan mencapai sejarah baru ini tanpa dukungan dari komunitas kami yang luar biasa, serta keterlibatan dan kontribusi mereka yang terus menerus,” tulis keterangan itu lagi.
Microsoft Flight Simulator juga membagikan beberapa pencapaian berkat komunitasnya, seperti:
- 500 juta penerbangan
- 64+ miliar kilometer jarak telah ditempuh
- Setara dengan 10 juta perjalanan mengelilingi planet Bumi
- Setara dengan 200 perjalanan pulang pergi dari Bumi ke Matahari
Microsoft Flight Simulator juga mengungkapkan bahwa mereka memiliki rencana menarik untuk tahun 2023 dan ke depannya.
Namun, masih belum jelas apa saja rencana itu. Menarik untuk ditunggu tentunya untuk Anda penggemar game ini.
Sebagai informasi, Microsoft Flight Simulator tersedia untuk Xbox Series X|S dan PC melalui Xbox Game Pass, PC Game Pass, Windows, dan Steam, juga di Xbox One serta ponsel, tablet, dan PC dengan spesifikasi yang didukung oleh Xbox Cloud Gaming.
Baca Juga: Bank BTPN Gandeng Microsoft untuk Mengakselerasi Transformasi Digital