Vivo Indonesia sukses meraih hati pengguna di Indonesia, mengingat Vivo pernah menduduki posisi nomor satu di Indonesia. Vivo sendiri sudah menghadirkan banyak smartphone di Indonesia seperti X Series, V Series, T Series, Y Series dan juga produk IoT.
Alexa Tiara (PR Manager Vivo Indonesia) mengatakan Vivo Indonesia terus berkomitmen meningkatkan pelayanan dan produk berkualitas kepada masyarakat di Indonesia, termasuk Vivo akan terus menghadirkan smartphone berkualitas di Indonesia tahun depan.
“Kita selalu berusaha memenuhi kebutuhan dari konsumen seperti yang kita sudah lakukan, kita sudah mengeluarkan beragam banyak series smartphone di tahun ini, semua segmen kita punya dari flagship high end hingga entry level kita ada, jadi kita bakal tingkatkan itu agar masyarakat juga mendapatkan kebutuhan smartphonenya sangat tepat," ujarnya.
Alexa juga memastikan Vivo Indonesia akan menghadirkan smartphone dengan harga yang beragam.
“Seperti yang sudah aku mention, kita akan mengeluarkan produk yang dibutuhkan konsumen, kita juga selalu research apa yang dibutuhkan dan memberikan produk dengan harga yang beragam," ujarnya.
Best Selling
Vivo sendiri selalu sukses masuk kedalam top 3 vendor smartphone di Indonesia. Vivo juga di tahun ini menghadirkan beragam jenis smartphone dari masing-masing klasifikasinya.
Smarphone Vivo T Series menjadi smartphone terlaris di Indonesia. Untuk produknya, T Series itu ada smartphone Vivo T1 5G dan T1 Pro 5G yang sudah rilis di Indonesia pada 25 April 2022.
“Kalau kita lihat dari tim research juga melihat penjualan paling best selling adalah dari T1 Series 5G. Smartphone ini terlihat mendapatkan antusiasme paling tinggi dari platform yang kita miliki seperti Instagram, TikTok, maupun partner e-commerce," ucapnya.
Vivo T1 Series 5G ini memang termasuk smartphone yang tidak butuh merogoh kocek dalam-dalam, karena dari segi harganya sendiri memang sudah terbilang sangat terjangkau.
Untuk Vivo T1 5G dari varian terendahnya RAM 4GB+128GB ROM seharga Rp 2.999.000 dan untuk varian RAM 8GB+128GB ROM seharga Rp 3.399.000.
Serta pada varian tertingginya dari T1 Series 5G, itu yang T1 Pro 5G di banderol dengan harga Rp 4.499.000 yang tersedia satu varian RAM 8GB+4GB extended RAM dan 128GB ROM.