Find Us On Social Media :

Penyebab Pengiriman PC Global Anjlok Tahun Lalu, Laptop Paling Parah!

By Adam Rizal, Minggu, 15 Januari 2023 | 11:30 WIB

Laptop berbasis Chipset Intel Generasi Terbaru

Perusahaan riset asal Singapura Canalys melaporkan pengiriman Personal Computer (PC) global pada 2022 mengalami penurunan hingga 16 persen.

Dari berbagai jenis PC, laptop mengalami penurunan paling lebih rendah sebesar 30 persen pada kuartal keempat 2022 dan secara keseluruhan anjlok mencapai 19 persen pada 2022.

Pengiriman PC jenis desktop juga mengalami penurunan sebesar 24 persen pada kuartal keempat 2022 dan secara keseluruhan turun 7 persen pada 2022.

Analis Senior Canalys Ishan Dutt mengatakan anjloknya pengiriman PC pada tahun ini termasuk wajar, mengingat pasar PC telah mencapai kejayaan pada 2021. Masalah lainnya, melemahnya daya beli yang membuat masyarakat enggan membeli PC.

"Penurunan ini akan berlanjut pada tahun ini. Namun di kedua tahun (2022 dan 2023) dari total volume pengiriman masih lebih tinggi dibandingkan masa prapandemi saat 2019," ujar Ishan.

Sementara itu Lenovo masih merajai pasar komputer PC dengan pangsa pasar 23,7 persen dan total pengiriman 15,5 juta unit. Kinerja Lenovo itu mengalami penurunan 29 persen tahun-ke-tahun (YoY).

Ada HP yang berada di posisi kedua dengan penurunan pengiriman sebesar 29 persen menjadi 13,2 juta unit pada Q4 2022. Dell mengalami penurunan terbesar di antara vendor teratas di Q4, dengan pengiriman turun sebesar 37 persen menjadi 10,8 juta unit.

Apple berada di urutan keempat dengan pengiriman 27,2 juta Mac, turun 6 persen pada tahun lalu.

Asus melengkapi lima besar, mengakhiri tahun 2022 dengan penurunan moderat sebesar 4 persen dibandingkan dengan tahun 2021.