Find Us On Social Media :

Nggak Mau Kalah, Baidu Kembangkan Teknologi Chatbot AI Mirip ChatGPT

By Rafki Fachrizal, Senin, 30 Januari 2023 | 14:15 WIB

Baidu Dikabarkan Mau Luncurkan Chatbot AI Mirip ChatGPT.

ChatGPT berhasil populer dalam waktu yang singkat sejak diluncurkan pertama kali pada akhir tahun lalu.

Hampir setiap hari ada saja pembahasan di dunia maya soal kecanggihan yang dapat dilakukan chatbot AI buatan perusahaan Open AI tersebut.

Banyak perusahaan teknologi yang akhirnya ketar-ketir melihat ChatGPT naik daun. Google misalnya, yang sudah mengumumkan “kode merah” lantaran menilai ChatGPT bisa mengancam search engine milik mereka.

Kabarnya, Google kini sedang sibuk mengembangkan teknologi AI (Artificial Intelligence) untuk menyaingi ChatGPT.

Selain Google, raksasa internet di Cina, Baidu, baru-baru ini juga dikabarkan sedang merancang teknologi chatbot AI yang mirip dengan ChatGPT.

Dilansir dari Reuters, Senin (30/01/2023), Baidu berencana untuk meluncurkan chatbot AI tersebut pada bulan Maret mendatang.

Kabar tersebut diketahui Reuters dari sumber yang menolak disebutkan identitasnya yang mengetahui soal chatbot AI yang dikembangkan Baidu.

Menurut informasi, Baidu bakal meluncurkan layanan chatbot AI tersebut sebagai aplikasi mandiri dan secara bertahap menggabungkannya ke dalam mesin pencarinya.

Pihak Baidu sendiri masih menolak berkomentar dengan kabar yang mencuat ini.

Di sisi lain, Baidu diketahui memang telah banyak berinvestasi dalam teknologi AI, termasuk dalam layanan cloud, chip, dan otonom.

Pada konferensi developer (pengembang) bulan lalu, Baidu bahkan sudah meluncurkan tiga "kreator" bertenaga AI yang teknologinya memungkinkan mereka (AI) untuk berperan sebagai penulis skenario, ilustrator, editor, atau animator.

 Baca Juga: Lagi Viral, Apa Itu ChatGPT dan Bagaimana Cara Menggunakannya?

 Baca Juga: Cara Menggunakan ChatGPT untuk Membantu Membuat Tugas atau Skripsi

 Baca Juga: Inilah Lima Teknik Rahasia Mendapatkan Jawaban Terbaik dari ChatGPT