Find Us On Social Media :

Ada 100 Juta Orang Ngebet Ingin Menjajal Bing ChatGPT Pertama Kali

By Adam Rizal, Kamis, 16 Februari 2023 | 09:00 WIB

Microsoft Bing ChatGPT

Microsoft memperkenalkan mesin peramban Bing versi artificial intelligence (AI) atau kecerdasan buatan yang terintegrasi dengan ChatGPT milik OpenAI.

Microsoft meminta beberapa orang untuk menguji terlebih dahulu kemampuan Bing ChatGPT, mengingat peramban terbaru itu belum diluncurkan secara resmi ke publik.

Tak hanya itu, Microsoft menerima ada 100 juta orang yang ingin menjajal kemampuan mesin peramban Bing ChatGPT untuk pertama kalinya.

"Ada lebih dari satu juta orang telah bergabung dalam daftar tunggu setelah 48 jam layanan Bing terbaru diperkenalkan," kata Yusuf Mehdi (Vice President Microsoft's Corporate dan Consumer Chief Marketing Officer) lewat postingan Twitternya.

Menurut laporan perusahaan analis data.ai, unduhan aplikasi Bing telah melonjak 10 kali lipat dari jumlah normal sejak Bing baru diperkenalkan awal minggu ini.

"Kami ingin memberikan pengalaman Bing yang baru kepada jutaan pengguna dalam beberapa minggu mendatang," lanjutnya.

Kemampuan Bing ChatGPT

Mesin Pencari Bing yang terintegrasi ChatGPT

Microsoft telah memperkenalkan mesin pencari Bing terbaru yang terintegrasi dengan ChatGPT berbasis artificial intellligence (AI).

Chief Executive Officer (CEO) Microsoft Satya Nadella mengatakan Bing terbaru ini menawarkan pengguna pengalaman terbaru yang berbeda dari mesin pencari pada umumnya.

"Peningkatan AI ke Bing bertujuan untuk membuatnya lebih bermanfaat. Ini adalah hari baru dalam pencarian,” kata Nadella dalam acara tersebut.

Berikut kemampuan yang bisa dilakukan Microsoft Bing terbaru seperti dilansir CNET: